Disfungsi ereksi adalah suatu masalah umum yang akan menghantui para pria penderita diabetes. Gejala ketidakmampuan penis untuk melakukan tugasnya saat berhubungan seks tersebut disebabkan oleh gula darah yang tak terkontrol, sehingga merusak pembuluh darah. Disfungsi ereksi juga berhubungan dengan dengan penyakit lain seperti darah tinggi dan gangguan pembuluh jantung.
MENJADI penderita disfungsi ereksi adalah tantangan terberat seorang pria. Karena hubungan seorang pria dan pasangannya bisa merenggang akibatnya. Untuk itu, segera ambil langkah untuk memperbaikinya agar kehidupan seks Anda dapat berjalan normal kembali.
Bicarakan ke Ahlinya
Banyak pria yang enggan mengkonsultasikan disfungsi ereksi yang dimilikinya dengan seorang dokter. Hilangkan rasa malu dalam diri Anda jika Anda ingin segera terbebas darinya. Biarkan para dokter membantu Anda dengan melakukan pengobatan yang terbaik bagi Anda.
- Katakan ke dokter Anda apa yang terjadi. Dokter Anda akan mencari penyebab disfungsi ereksi yang Anda alami dan Ia akan segera memberikan informasi tentang pengobatan dan terapi yang akan Anda lakukan.
- Tanyakan apa yang Anda butuhkan untuk mengontrol diabetes Anda. Dengan hati-hati menjaga gula darah Anda, maka Anda dapat mencegah kerusakan pada pembuluh darah Anda. Tanyakan hal ini secara seksama kepada dokter Anda agar Anda dapat mengontrol diabetes Anda dengan langkah yang benar.
- Tanyakan tentang masalah kesehatan lain yang Anda alami. Secara umum, para pria penderita diabetes pasti memiliki beberapa kondisi kronis lain yang dapat memicu disfungsi ereksi. Cari tahu hal tersebut bersama dokter Anda, agar gejala penyakit lain tersebut dapat dicegah sejak dini.
- Cek obat-obatan yang Anda konsumsi. Konsultasikan kepada dokter jika Anda mengkonsumsi obat-obatan yang berbahaya untuk kegiatan ereksi Anda, seperti obat peredam stres atau obat darah tinggi. Jika terbukti benar, maka Anda dapat menggantinya dengan obat-obatan lain yang lebih Aman.
- Mencari konseling. Rasa khawatir dan stres yang berkepanjangan, dapat menjadi salah satu penyebab lain disfungsi ereksi. Konsultasikan kesehatan jiwa Anda pada psikolog yang menyediakan bantuan konsultasi untuk menurunkan tingkat stres yang Anda alami.
Perhitungkan beberapa pilihan pengobatan yang akan Anda jalani
Beberapa terapi tersedia bagi Anda yang ingin menjalani pengobatan disfungsi ereksi. Tanyakan kepada dokter Anda yang manakah yang bagus.
- Pengobatan oral. Obat-obatan yang dapat dikonsumsi untuk mengobati disfungsi ereksi meliputi sildenafil (Viagra, Revatio), tadalafil (Cialis, Adcirca), vardenafil (Levitra, Staxyn) atau Avanafil (Stendra). Beberapa pil tersebut dapat melancarkan aliran darah ke penis Anda, sehingga proses ereksi dapat terbantu olehnya. Bantu dokter Anda untuk mengecek kecocokan obat-obatan tersebut pada tubuh Anda, sehingga obat-obatan tersebut aman untuk Anda konsumsi.
- Pengobatan lain. Jika pil bukan pilihan terbaik bagi Anda, dokter Anda pasti akan merekomendasikan sebuah obat rangsangan, yang dimasukkan kedalam lubang penis sebelum Anda melakukan hubungan intim dengan pasangan. Atau kemungkinan lain adalah dengan cara menyuntikkannya ke sisi penis Anda. Seperti halnya pengobatan oral, obat-obatan ini juga berfungsi untuk meningkatkan aliran darah, sehingga penis dapat berereksi dengan sempurna.
- Menggunakan Alat Vacuum-constriction. Alat ini sering disebut juga dengan istilah pemompa penis, yang memiliki pipa berlubang untuk meletakkan penis Anda. Alat ini digunakan untuk memicu aliran darah ke penis Anda, agar proses ereksi terjadi. Alat bertenaga baterai dan tangan ini termasuk alat yang mudah untuk digunakan dan sangat beresiko rendah. Jika alat vacuum ini adalah terapi yang baik bagi Anda, maka dokter Anda akan merekomendasikan resep alat vacuum dengan model tertentu. Dengan cara itu, Anda dapat nyaman menggunakannya, mengingat pentingnya faktor material yang digunakan pada vacuum demi keamanan penis Anda.
- Penile implants. Solusi ini adalah pilihan terakhir jika metode pengobatan dan vacuum tidak menghasilkan hasil yang positif. Operasi kecil ini bisa dijadikan pilihan karena penile implants tergolong aman dan sangat efektif untuk memulihkan disfungsi ereksi.
Jalanilah Gaya Hidup Sehat
Jangan anggap remeh beberapa perubahan kecil berikut. Cobalah secara perlahan untuk meningkatkan, tak hanya kemampuan ereksi tapi juga kesehatan Anda secara keseluruhan.
- Berhenti merokok. Penggunaan tembakau, termasuk rokok, dapat berakibat fatal pada disfungsi ereksi. Karena rokok dapat menurunkan tingkat nitric oxide pada tubuh, sebagai sinyal penting bagi tubuh Anda untuk mengalirkan darah pada penis Anda. Jika Anda sudah mencoba untuk berhenti merokok, tapi tidak bisa, maka janganlah menyerah. Carilah bantuan, karena ada banyak cara yang dapat Anda lakukan untuk menghentikannya, termasuk melalui pengobatan.
- Idealkan berat badan Anda. Obesitas dapat menjadi penyebab lain disfungsi ereksi.
- Tingkatkan aktivitas fisik Anda secara rutin. Olahraga dapat menolong Anda untuk memulihkan kondisi disfungsi ereksi yang Anda miliki secara perlahan. Karena saat berolahraga Anda mampu mengurangi stres Anda, sekaligus dapat menurunkan berat badan dan meningkatkan aliran darah pada tubuh Anda.
Â