15 Tips Tampil Lebih Pede dengan Bikini

Berjemur di pantai dengan bikini menjadi keinginan banyak wanita. Sayang, bentuk tubuh yang dirasa terlalu besar serta garis halus atau stretchmark pada paha membuat wanita kerap mengurungkan niatnya menggunakan bikini. 

Tips Tampil Lebih Pede dengan Bikini

TAMPIL seksi dengan bikini? Mungkin kelihatan mudah, Anda tinggal melucuti pakaian dan berjemur di bawah hangatnya mentari. Namun percayalah, tidak mudah bagi kebanyakan wanita untuk bisa tampil percaya diri dengan bikini, terutama di depan pasangannya.

Entah karena merasa sebagian tubuhnya kurang mulus sehingga tidak percaya diri memakai bikini, atau bisa juga karena bentuk tubuh yang dianggap tidak ideal. Apapun itu, ketahuilah bahwa tidak ada yang sempurna di dunia ini.

Jadi, jangan khawatir ladies, hal-hal tersebut bisa diatasi asal Anda tahu caranya. Berikut ada 15 tips untuk Anda bisa tampil lebih pede dengan bikini saat liburan. Yuk simak!

1. Do waxing!

Jika belum berani melakukan bikini wax, Anda bisa mensiasatinya dengan melakukan trim pada bikini line agar terlihat lebih rapi. Jangan lupa untuk membersihkan kaki dan ketiak Anda dari rambut untuk tampilan yang lebih maksimal.

2. Manicure dan pedicure

Meski terlihat sederhana, jangan remehkan kekuatan manicure dan pedicure. Ketika tangan dan kaki Anda dalam keadaan terjaga, kondisi tersebut akan meningkatkan kepercayaan diri.

Agar penampilan semakin sempurna, jangan takut untuk memilih warna-warna kutek yang tegas seperti merah dan kuning. Atau bisa juga Anda sesuaikan warna kuku dengan bikini yang akan Anda kenakan. 

3. Jaga makanan dan minuman

Sangat tidak pas apabila di tengah-tengah penampilan berbikini, Anda tiba-tiba ingin buang air kecil. Apalagi jika sampai harus bolak-balik ke kamar mandi. Lebih baik, jaga makanan dan minuman secukupnya, karena bisa memengaruhi penampilan Anda nantinya.

Dapatkan Polaluna Havana Queen Two Pieces Soft Padded Bikini - Black dengan harga Rp 150.000,- Beli di sini

4. Bersihkan kulit mati pada area tubuh

Menjaga kulit lembab dan lembut dapat membuatnya terlihat sehat untuk dipamerkan saat memakai bikini. Tak mau dianggap malas merawat kesehatan kulit karena terlihat kering dan bersisik? Sebelum berbikini, sebaiknya jangan lupa bersihkanlah kulit mati Anda dengan melakukan scrub pada seluruh area tubuh.

Membuang sel-sel kulit mati di tubuh dapat membuat kulit Anda tampil bercahaya dan terasa lembut saat disentuh. Setelah melakukan pengelupasan, olesi juga dengan pelembap atau baby oil. Anda bisa melakukannya sendiri atau mengunjungi salon dan spa terdekat.

5. Selipkan waktu untuk workout

Sebagai pakaian yang akan mengekspos bagian tubuh, memiliki perut yang rata tentu menjadi sebuah hal yang diperlukan saat akan memakai bikini. Tak perlu bergegas menuju tempat gym, Anda bisa melakukan sit-up dan push-up rutin di pagi hari untuk memaksimalkan bentuk perut dan juga otot-otot di sekitarnya. Ditambah lagi, aliran darah Anda juga akan menjadi lebih lancar bila rajin melakukan workout.

6. Jagalah kondisi payudara tetap prima

Mengenakan busana renang apalagi sexy bikini, payudara harus dalam kondisi prima. Bila tak dirawat, kulit seputar payudara bisa kusam, kering, dan mengendur. Perubahan berat tubuh, kehamilan, dan usia pun bisa menjadi penyebab bentuk payudara berubah.

Jangan sampai terlambat, oleskan krim payudara atau minyak khusus yang berkhasiat menjaga kekenyalan kulit di seputar payudara. Gunakanlah pada pagi dan malam hari, serta pijat lembut dengan gerakan memutar.

Baca juga: Trik Memilih Bikini Sesuai Bentuk Tubuh

7. Pastikan kulit Anda bebas dari selulit

Memiliki tubuh langsing bukan jaminan bahwa kulit bebas dari selulit. Selain faktor genetik, hormon, usia, dan pola hidup yang tidak sehat bisa memicu timbulnya selulit. Dengan olahraga teratur dan mengoles krim anti selulit setiap usai mandi dengan pijatan memutar, bisa membantu menyamarkan selulit yang menyebalkan itu.

8. Memakai lotion saja tidak cukup!

Jika Anda berpikir bahwa mengoleskan pelembab sebelum berbikini sudah cukup melembabkan kulit wajah, hal tersebut salah. Tidak sembarang pelembab, Anda harus menyesuaikannya dengan jenis kulit.

Untuk pemilik kulit kering harus menggunakan lebih banyak pelembab, sedangkan pemilik kulit berminyak cukup menggunakan pelembab tipis saja. Penggunaan pelembab yang mengandung SPF juga sangat penting karena dapat mencegah keriput dan paparan sinar UV yang jahat serta berpotensi menimbulkan penyakit berbahaya.

9. Pandai-pandailah memadukan bikini

Sexy bikini memang beragam bahannya. Ada yang terbuat dari bahan polyester yang awet namun kurang elastik dan tak selembut bahan lycra. Ada pula bahan nilon yang biasanya dikombinasikan dengan bahan lycra. Bahan satu ini daya serapnya pada air sangat sedikit sehingga baju cepat kering. Poly PBT juga tergolong bahan bikini yang banyak dipakai selain XLA. Nah jangan ragu untuk memadukan beragam bahan di atas untuk Anda. Selain itu, Anda juga bisa memadukan bawahan berupa rok dengan atasan, atau bisa memakai celana ukuran 3/4 dengan atasan.

Dapatkan Polaluna Havana Tropical Soft Padded Two Pieces Bikini - Pink dengan harga Rp 150.000,- Beli di sini

10. Pemilihan warna

Bila Anda bukan tipikal yang percaya diri dengan bikini berwarna cerah, maka sebaiknya beli bikini online dengan warna kalem dan netral untuk pemula. Setelah itu, secara bertahap baru cobalah pakai bikini dengan warna-warna cerah, bermotif dan sebagainya. Dengan begitu, Anda akan bisa beradaptasi dan makin percaya diri dengan apa yang dipakai.

11. Gunakan model yang tidak biasa

Jangan ragu untuk mengenakan model bikini yang tak biasa. Biar semakin keren, Anda bisa memakainya dengan model outer beraksen rumbai. Anda bisa cek berbagai model terbaru dan beli bikini online. Kenakan juga atasan dengan ukuran lebih besar jika tak ingin mengekspos tubuh atau memilih model umbrella jika tak ingin memakai bikini yang terlalu ketat.

12. Pakailah aksesoris

Hanya karena berbikini, bukan berarti Anda tidak bisa mengenakan aksesoris. Cobalah mengenakan sepatu tumit tinggi yang bisa membuat kaki Anda terlihat jenjang. Atau gunakanlah jenis perhiasan yang bisa digunakan untuk membuat pasangan Anda terpesona. Misalnya sesuatu yang berbulu?

Baca juga: Pro dan Kontra Brazilian Wax

13. Make-up

Sejumlah perias dari Hollywood, sengaja menutupi beberapa noda dengan riasan tertentu. Cara ini biasa dilakukan untuk meminimalisir kantung mata hitam dan kerut di mata. Jadi, cobalah untuk mengaplikasikan make-up pada beberapa kekurangan atau bekas luka di tubuh sebelum liburan seru dengan bikini ya! Tapi satu al yang perlu diingat adalah, pilih alat make-up yang anti air supaya tidak luntur terkena deburan ombak. 

14. Acak-acak rambut

Sebelum berencana untuk merapikan rambut Anda, sebaiknya urungkan saja niat tersebut. Alangkah bagusnya jika Anda tetap membiarkan rambut tergerai tanpa dirapikan, karena ini akan memberikan kesan seksi pada penampilan.

Agar lebih menggoda, Anda bisa memilih tatanan rambut yang bergelombang dan acak-acakan. Biarkan rambut Anda jatuh natural tertiup angin pantai. Percayalah, hal itu akan membuat siapapun yang melihatnya terkesima.

15. Percaya diri

Inilah yang terakhir dan terpenting. Syukuri apapun yang ada pada diri Anda. Ingatlah, jika dalam diri Anda merasa seksi dan menawan, maka Anda akan terlihat seperti itu. Kepercayaan diri adalah kunci untuk tampil seksi dengan bikini saat liburan seru.

Kembali ke blog

Tulis komentar

Ingat, komentar perlu disetujui sebelum dipublikasikan.

Produk Rekomendasi

Tutup

Artikel terkait