Liburan bersama pasangan dapat menjadi sebuah petualangan yang fantastis dan akan membawa Anda lebih dekat dengan pasangan melalui pengalaman bersama. Bagi pengantin baru, menikmati liburan bersama tentu adalah hal yang sangat dinantikan.
AGAR bulan madu Anda berjalan dengan baik tentunya setiap pasangan harus merencanakannya terlebih dahulu.
Kali ini AsmaraKu akan memberikan beberapa tips liburan bersama pasangan supaya momen liburan Anda akan menjadi kenangan yang tidak pernah terlupakan. Berikut adalah beberapa hal yang Anda lakukan jika ingin berlibur dengan orang tersayang:
1. Diskusikan dengan Pasangan Tentang Rencana Liburan
Anda mungkin memiliki selera tempat liburan yang berbeda dengan pasangan. Untuk itu, ada baiknya Anda membicarakannya terlebih dahulu dan sepakat untuk menyatukan selera liburan bersama.
Karena ini merupakan tujuan untuk bersenang-senang. Diskusikanlah hal ini dengan serius kemana Anda dan pasangan ingin pergi berlibur.
Baca juga :Â 8 Alasan Mengapa Traveling Bersama Pasangan itu Lebih Baik
2. Pastikan Anda Memiliki Dana yang Cukup
Sebelum berlibur, tentunya Anda harus menyesuaikan keuangan Anda dengan tempat liburan yang ingin dituju. Anda juga harus menghitung berapakah budget yang akan dikeluarkan pada saat liburan nanti.
Tips berlibur bersama pasangan ini sangat penting untuk menjaga suasana liburan Anda tetap nyaman dan tidak kacau. Biasanya hal yang paling diutamakan adalah  biaya untuk makanan, transportasi, tempat penginapan, belanja suvenir, dan pemilihan jadwal yang pas untuk liburan.
Menjaga kartu kredit atau uang tunai yang tersimpan di suatu tempat selain dompet atau saku juga penting untuk mencegah sesuatu yang tidak diinginkan. Tentunya lebih baik membawa uang banyak daripada terlalu sedikit.
Serta jangan khawatir untuk membagi biaya pengeluaran Anda dengan pasangan. Saat perjalanan tentu akan ada banyak pengeluaran tak terduga seperti membeli makanan ringan saat perjalanan atau transportasi umum untuk akomodasi.
Cobalah untuk membagi biaya tersebut satu per satu sehingga biaya yang dikeluarkan akan lebih ringan.
3. Carilah Tempat yang Romantis dan Menyenangkan
Jika liburan sudah berlangsung, carilah tempat-tempat menyenangkan yang akan Anda dan pasangan kunjungi. Misalnya mendaki gunung, berkemah, menyelam, atau berbelanja suvenir untuk orang-orang di rumah.
Karena pengalaman ini pastinya akan membuat hubungan Anda dengan pasangan menjadi lebih harmonis. Tentunya juga akan sangat menyenangkan bisa melakukan sebuah pengalaman baru yang belum pernah Anda lakukan bersama pasangan.
Selain mengunjungi beberapa tempat wisata selama berlibur, layaknya pengantin baru jangan lupa untuk mengajak pasangan Anda berkunjung ke tempat-tempat yang berkesan.
Seperti melihat sunset berdua di pinggir pantai, makan malam romantis, atau berjalan-jalan di pinggir pantai sambil melihat deburan ombak laut sembari berpegangan tangan.
4. Pilihlah Tempat Penginapan yang Sesuai
Ketika liburan, tentunya Anda menginginkan waktu yang berkualitas dengan pasangan. Hal yang mungkin jarang Anda lakukan berdua saat di rumah karena kesibukan.
Maka dari itu, jangan lupa untuk mencari tempat penginapan jika waktu berlibur Anda cukup lama. Pilihlah hotel atau resort yang cukup nyaman.
Tidak harus berbintang lima, namun pemilihan tempat penginapan yang tepat bisa membuat hubungan yang tadinya membosankan dapat kembali harmonis.
Sembari menginap, tentu Anda bisa sekaligus merasakan bulan madu bersama pasangan.
5. Buatlah Kejutan Kecil Saat Liburan
Selain melakukan kegiatan liburan bersama, berilah kejutan-kejutan kecil untuk pasangan Anda agar suasana liburan Anda semakin romantis.
Seperti memberikan sesuatu yang pasangan Anda sukai atau hal-hal yang tidak pernah Anda dan pasangan lakukan sebelumnya.
Misalnya mengajak pasangan Anda mendaki gunung dan memberikannya kejutan saat di atas puncak, atau bisa juga Anda menyanyikan sebuah lagu romantis sambil menatap kedua bola mata indah pasangan Anda.
Baca juga :Â 10 Hal yang Harus Anda dan Pasangan Lakukan Ketika Bulan Madu
6. Jangan Lupa untuk Mengabadikan Momen Liburan
Jangan sampai Anda dan pasangan melewatkan momen liburan begitu saja tanpa foto bersama. Tips liburan bersama pasangan yang keenam adalah jangan lupa untuk membawa kamera.
Baik itu kamera handphone maupun kamera DSLR bisa Anda dan pasangan gunakan sebagai ajang untuk foto bersama, walaupun di beberapa tempat wisata telah menyediakan jasa foto keliling.
Namun akan lebih baik jika membawa kamera pribadi untuk mengabadikan momen berlibur Anda dengan pasangan. Karena hasil dari foto-foto tersebut bisa Anda buka kembali ketika liburan Anda dengan pasangan telah usai. Di samping itu, membawa kamera pribadi juga dapat menghemat biaya.
7. Memanfaatkan Paket Liburan
Jika Anda tidak ingin repot dengan segala biaya pengeluaran saat liburan, Anda dapat memanfaatkan pilihan paket liburan dari agen travel.
Keuntungan dari paket liburan ini adalah Anda tidak perlu pusing untuk memikirkan masalah destinasi karena hal tersebut sudah terdapat dalam paket, Anda juga akan mendapatkan fasilitas dan tempat penginapan yang memadai dengan harga yang cukup murah.
Salah satu yang banyak dipilih oleh pasangan adalah paket honeymoon Bali. Apabila Anda dan pasangan menyukai tempat wisata yang berbau laut atau berencana melakukan kegiatan yang berhubungan dengan pantai, maka paket honeymoon Bali adalah pilihan yang paling tepat.
Baca juga : 6 Hal Yang Wajib Dibawa Saat Bulan Madu