Tingkatkan Kemungkinan Hamil Anak Kembar dengan 5 Cara Alami Ini!

Bagi sebagian pasangan, memiliki anak kembar adalah sebuah keinginan mendalam sebab dalam satu kelahiran saja Anda bisa memiliki dua buah hati sekaligus. Sayangnya, tidak semua pasangan bisa mewujudkan keinginan memiliki anak kembar. Tapi, adakah cara lain yang bisa dilakukan? 

 Tingkatkan Kemungkinan Hamil Anak Kembar dengan 5 Cara Alami Ini

ANAK kembar terbagi dalam dua jenis yaitu kembar identik dan kembar tidak identik. Kembar identik terbentuk dari satu pertemuan antar sperma dan indung telur kemudian menjadi dua embrio sedangkan kembar tidak identik berasal dari dua sperma dan dua sel telur yang berbeda.

Kesempatan Anda memiliki anak kembar dapat dipengaruhi beberapa faktor antara lain keturunan, ras, postur tubuh, sampai umur. Meskipun begitu Anda dapat mengikuti cara hamil anak kembar melalui teknik alami berikut ini.

1. Konsumsi produk susu

Cara pertama mendapat anak kembar adalah dengan konsumsi produk susu. Menurut riset yang dilakukan oleh Dr. Gary Steinman, ada kaitan antara konsumsi produk susu dengan kehamilan.

Wanita yang rajin mengonsumsi produk olahan susu seperti keju, mentega, susu dan lainnya akan memperbesar kemungkinan untuk hamil anak kembar. Ini karena ada hormon pertumbuhan yang dihasilkan oleh sapi pada susu sapi dan produk olahan dari susu terkait

Susu Kedelai Green Soya Ibu Hamil, Rp 40.000,- ; Beli di sini

2. Stop minum pil kb

Pil kontrasepsi berperan penting dalam menentukkan pembuahan sel telur karena tubuh Anda mengalami hormon yang fluktiatif (naik-turun) akibat dari pil kontrasepsi tersebut. 

Akibat dari pengaruh hormon tersebut tubuh agak sedikit kehilangan keseimbangan dan ritme alamiahnya. Jika ingin mempunyai anak sebaiknya lepas kontrasepsi dalam bentuk apapun selama beberapa bulan sebelumnya untuk memberikan waktu bagi tubuh kembali ke ritme aslinya.

3. Hamil dan menyusui

Jika Anda telah memiliki anak sebelumnya dan saat ini sedang menyusui, maka akan ada kemungkinan bahwa Anda hamil anak kembar. Hal ini disebabkan karena tubuh wanita memproduksi prolactin lebih banyak ketika menyusui dan prolactin meningkatkan kesempatana untuk memiliki anak kembar.

Baca juga: 5 Jenis Olahraga yang Aman untuk Ibu Hamil

4. Minta pasangan makan makanan mengandung Zinc

Makanan yang kaya akan kandungan seng seperti sayuran berdaun hijau, tiram, roti, dan biji-bijian dapat menstimulasi produksi sperma jadi lebih banyak. Dengan jumlah sperma yang lebih banyak akan muncul kemungkinan bahwa sperma dapat membuahi lebih dari satu telur.

Herbilogy Breastfeeding Tea, Rp 58.000,- ; Beli di sini

5. Makan ubi liar

Cara alami yang terakhir ini mungkin terdengar sedikit aneh bagi Anda, namun memang mengonsumsi ubi liar dipercaya dapat membuat wanita hamil anak kembar. 

Makan ubi liar dapat membuat indung telur memproduksi sel telur lebih banyak dan membuat Anda dapat hami anak kembar. Hal ini dibuktikan dengan masyarakat Afrika yang banyak memiliki anak kembar karena mereka biasa mengonsumsi ubi liar.

Selain ubi liar, Anda juga dapat mengonsumsi makanan kaya protein lainnya seperti tahu atau kacang kedelai. Jangan lupa konsumsi suplemen kehamilan agar selalu sehat. 

Kembali ke blog

3 komentar

http://slkjfdf.net/ – Uwihsabof Ahuhqiru you.ausx.favo.id.mcd.ov http://slkjfdf.net/

kopedvekupaxe

http://slkjfdf.net/ – Ixewoh Oizoxa tpr.plns.favo.id.gga.je http://slkjfdf.net/

hejeleroaw

http://slkjfdf.net/ – Abuhuh Utaliops luh.afzr.favo.id.ocd.sr http://slkjfdf.net/

ocavheridedu

Tulis komentar

Ingat, komentar perlu disetujui sebelum dipublikasikan.

Produk Rekomendasi

Tutup

Artikel terkait