Tampil Lebih Segar di Kantor dengan 8 Parfum Wanita Ini

Saat ini, parfum menjadi barang terpenting yang wajib dimiliki oleh semua orang. Tak hanya pria yang menggunakan parfum sebagai penunjang penampilan, banyak wanita yang juga mengaku menggunakan parfum untuk meningkatkan rasa percaya diri dan menarik perhatian lawan jenis atau pasangannya.

Tampil Lebih Segar di Kantor dengan 8 Parfum Wanita Ini

PADATNYA aktivitas seringkali membuat orang melupakan penampilannya saat akan pergi ke kantor. Padahal tampil segar saat berada di tempat kerja sangat penting karena mampu membangkitkan mood Anda saat bekerja.

Tidak hanya itu, tampil segar dan wangi di kantor akan membuat Anda tampil lebih percaya diri terutama ketika bertemu banyak orang. Untuk mewujudkan semua itu caranya sangat mudah. Anda hanya perlu parfum yang tepat untuk membuat tubuh lebih segar sepanjang hari. 

Hmm kira-kira parfum apa saja ya yang mampu membuat Anda tampil lebih fresh di kantor? Berikut informasinya!

1. Tory Burch

Parfum Tory Burch resmi dirilis pada bulan September 2013. Parfum Tory Burch Woman yang diproduksi perusahaan asal Amerika ini menawarkan aroma citrus untuk kaum wanita. Dengan kemasan yang dilapisi flacon bening berwarna merah muda dengan tutup gold membuat parfum ini semakin terkesan feminim.

Bagi yang ingin tampil segar di kantor, aroma parfum dengan sentuhan cendana, musk dan akar wangi ini akan membuat siapapun yang mencium bau tubuh Anda merasa terpana!

2. Elie Saab ‘Le Parfum’ Eau de Parfum

Elie Saab resmi meluncurkan koleksi parfum wanita pada tahun 2011 silam. Saat peluncuran, Elie Saab membuka koleksinya dengan parfum yang memiliki komposisi African Orange Flower yang akan tercium di fase pertama ketika Anda menggunakannya.

Tidak berhenti sampai di situ, aroma segar dari bunga melati akan terasa saat fase pertengahan berlangsung. Setelah itu Elie Saab ditutup dengan aroma virginia cedar, mawar, patchoulli dan white honey.

Dibalut dengan botol kaca yang sederhana, aroma yang ditawarkan parfum ini tergolong cukup kuat dan ketahanannya yang long lasting tentu akan menemani Anda menghadapi setumpuk pekerjaan di kantor.

Dapatkan Elie Saab Women EDP - 90ml dengan harga Rp 927.000,- Beli di sini

3. Euphoria by Calvin Klein

Eksotis, romantis, seksi, menggoda dan sensual. Itulah kata-kata yang dapat mendeskripsikan aroma dari Euphoria by Calvin Klein. Sebagai salah satu parfum terbaik dari Calvin Klein, parfum aroma buah ini terdiri dari komposisi delima, black violet, anggrek hitam dan mahoni. Campuran semua bahan tersebut akan membuat Anda tampil lebih segar dan mampu memukau banyak orang. 

4. Chanel Eau Vive

Parfum ini memiliki semua kesempurnaan yang dimiliki Chanel dengan menggabungkan aroma yang ringan dan sejuk sehingga membuatnya sangat cocok digunakan saat Anda pergi ke kantor.

Parfum mewah Chanel Eau Vive memiliki aroma yang tidak terlalu kuat namun tetap bertahan lama sepanjang hari untuk tampil segar di kantor. Sebagian besar aromanya berupa aroma bunga, jeruk, bunga melati, dan cedar.

Baca juga: 10 Kiat Membuat Parfum Lebih Tahan Lama

5. Clinique Happy 

Parfum ini diperkenalkan pada tahun 1998 yang menggambarkan karakter yang penuh dengan sukacita. Hadir dengan design botol yang tinggi dan berwarna transparan yang dikemas dengan berwarna orange cerah.

Parfum aroma buah apel segar, plum dan bergamot. Kemudian dicampur dengan aroma freesia, lily, mawar dan anggrek. Perlahan Anda akan merasakan aroma musk dan amber.

6. Cashmere Mist by Donna Karan 

Donna Karan menciptakan wewangian yang bisa dipakai untuk bekerja. Mist Cashmere adalah salah satu yang terbaik dengan campuran aroma bunga, woody dan vanilla yang akan menciptakan kesan feminim namun cukup ringan untuk tampil segar di kantor.

Dapatkan Calvin Klein Euphoria Women - 90ml dengan harga Rp 530.000,- Beli di sini

7. L’Eau par Kenzo untuk wanita by Kenzo

Komposisinya yang begitu feminim dibuka dengan paduan aroma yang terdiri dari jeruk mandarin dan bergamot. Kemudian dilanjutkan dengan aroma bunga melati dan ylang-ylang. Lalu akan ditutup dengan aroma plum, tonka bean dan amber. Parfum jenis ini juga tersedia dalam versi pria dan sangat cocok dijadikan sebagai hadiah untuk pasangan Anda.

8. Amber Splash by Marc Jacobs

Marc Jacobs membawa keharuman musim gugur yang bisa Anda gunakan saat pergi ke kantor. Ramuan amber, tonka bean, kayu manis dan aroma woody dapat menciptakan aroma musim gugur yang menenangkan ketika Anda menghadapi setumpuk pekerjaan di kantor dan menjadikan tubuh wangi sepanjang hari.

Kembali ke blog

Tulis komentar

Ingat, komentar perlu disetujui sebelum dipublikasikan.

Produk Rekomendasi

Tutup

Artikel terkait