Tampil Beda dengan Kaos Kaki Warna-Warni? Ini Aturan Pakainya!

Aturan busana fashion pria dalam memakai kaos kaki hanya ada satu, harus matching dengan celana panjangnya namun mengikuti aturan ini kadang membosankan. Ikuti panduan ini untuk tampil beda dengan kaos kaki warna warni!

Tampil Beda dengan Kaos Kaki Warna Warni? Ini Aturan Pakainya!

BUSANA fashion pria seringkali terkesan monoton, biasanya mulai dari pakaian dalam sampai kemeja pria warnanya hanya itu-itu saja. Seperti celana hitam harus dipasangkan dengan kaos kaki hitam, celana abu-abu harus memakai kaos kaki abu-abu, hal ini tentunya akan membuat pria merasa bosan dan terlihat monoton. Memakai kaos kaki warna-warni bukan berarti saling tabrak motif dan warna, yang paling penting komposisinya harus pas sehingga tidak hanya terkesan fun tetapi juga stylish.

Jangan memakai kaos kaki warna-warni di saat...

Kaos kaki warna-warni bisa berarti mempunyai warna-warni terang, mempunyai berbagai macam motif dari motif klasik sampai motif karakter kartun. Jika Anda berpikir untuk memakai kaos kaki seperti yang disebutkan pada acara seperti business meeting atau acara pemakaman sebaiknya urungkan niat itu segera. Pada momen meeting ataupun acara formal ini Anda tidak mewakili diri Anda sendiri maupun sebagai ajang menunjukkan ekspresi, pada momen-momen ini yang harus Anda tunjukka adalah rasa hormat dan berusaha berbaur. Maka dari itu, pada saat keperluan bisnis kerja sebaiknya ikuti model baju kerja pada umumnya. Koordinasikan model baju kerja Anda dari pilihan kemeja pria, pakaian dalam sampai kaos kaki. 

Baca Juga: Gemar Kaos Kaki Berwarna Pertanda Smart dan Sukses?

 

Aturan memakai kaos kaki warna warni

Saat merasa ragu pilihlah model klasik

Jika Anda baru saja ingin melanggar aturan memakai kaos kaki yang senada dengan celana namun masih bingung sebaiknya ketahui motif klasik pada kaos kaki. Kaos kaki bermotif akan terlihat lebih cerah namun biasanya hanya memiliki dua sampai tiga tone warna dan tidak asal tabrak warna.

Apa saja motif kaos kaki klasik? Salah satunya adalah argyle, yakni motif garis yang membentuk seperti diamond. Motif argyle telah menjadi motif tradisional selama puluhan tahun, motif ini mempunyai banyak pilihan warna mulai dari pilihan warna netral seperti hitam, abu-abu dan coklat sampai warna oranye dan hijau terang.

Warna cerah dengan motif kecil seperti paisley atau garis-garis juga pilihan yang baik dan klasik. Jika Anda baru memulai memakai kaos kaki warna-warni ataupun hanya bosan namun ingin terlihat tetap klasik dan rapi pilihlah kaos kaki bermotif dengan pilihan warna-warni tua atau netral.

 

Koordinasikan dengan seluruh pakaian

Ingat bahwa mengkordinasikan bukan berarti harus matching. Kaos kaki yang Anda pakai tidak harus berwarna sama dengan salah satu pakaian Anda. Anda bisa memilih warna kaos kaki yang berwarna senada dengan kemeja pria, jaket atau celana yang Anda kenakan. Misalkan jaket Anda berwarna merah terang, Anda bisa memakai kaos kaki berwarna marun atau coklat tua.

 

Perhatikan level kontras

Warna kontras adalah warna yang berlainan atau bersebrangan. Anda tentunya ingin mamakai busana yang memiliki level kontras yang seimbang. Tips yang dapat membantu adalah jaga pilihan warna bagian tubuh atas dan bagian tubuh bawah. Pilih warna celana dan kaos kaki yang senada dan atasan dan luaran yang juga senada. Jangan memilih warna yang kontras antara celana dan atasan.

Dengan menjaga level kontras, orang mungkin tidak akan terlalu memperhatikan dengan detail namun saat mereka melihat penampilan Anda secara keseluruhan mereka akan melihat pilihan gaya dan warna yang seimbang.

Baca Juga: Manfaat Sehat Memakai Kaos Kaki Saat Tidur 

 

Kembali ke blog

Tulis komentar

Ingat, komentar perlu disetujui sebelum dipublikasikan.

Produk Rekomendasi

Tutup

Artikel terkait