Siapa Bilang Seks dengan Pasangan Membosankan? Ini Faktanya!

Setelah beberapa tahun bersama, para pasutri mungkin merasakan hubungan intim menjadi membosankan. Tapi tunggu dulu, terapis seks asal Australia mengatakan bahwa Anda harusnya lanjutkan saja aktivitas seks walupun libido turun. Benarkah begitu?

Siapa Bilang Seks dengan Pasangan Membosankan? Ini Faktanya!

PERNYATAAN Bettina Arndt yang cukup kontroversial yang menyuruh para wanita yang libidonya sedang turun untuk berhubungan intim saja tanpa menggunakan alasan sedang tidak ada hasrat, maksudnya adalah bahwa dengan melakukan hubungan intim saat sedang tidak bergairah akan mendorong atau menstimulasi hasrat dan respon seksualitas. Walaupun dibilang kontroversial ternyata pernyataan Arndt nyatanya didukung oleh studi yang dikemukakan pada Social Psychology and Personality Science bahwa hubungan seks tidak harus dimulai dengan gairah penuh untuk menghasilkan efek yang membangun keintiman.

Ada banyak mitos tentang hubungan pasutri yang sehat apalagi yang herhubungan dengan seksualitas. Banyak yang perlu Anda ketahui dalam hubungan pasutri jangka panjang, beberapa fakta ini mungkin belum pernah Anda dengar. Ingin tahu? Simak fakta-fakta berikut ini!

Pria juga mengalami libido rendah

Stereotipe tentang pria yang selalu bergairah untuk berhubungan intim masih banyak dipercayai. Nyatanya sama seperti wanita, pria pun juga bisa mengalami turunnya hasrat seksualitas yang bisa disebabkan oleh stres, kelelahan fisik maupun gangguan kesehatan mental. Stereotipe yang sering ditemui adalah hanya wanita yang memutuskan untuk berhenti melakukan hubungan intim dan pria cenderung hanya sedikit tidak antusias terhadap seks.

Baca juga: Ini Bedanya Gairah Seksualitas Wanita dengan Pria

Seks bisa lebih menyenangkan daripada yang diharapkan

jual produk pasutri terlengkap hanya di AsmaraKuPasutri yang melakukan hubungan intim dengan pasangannya walupun salah satu dari mereka mungkin sedang not in the mood pada akhirnya bisa menikmati aktivitas seks tersebut. Terkadang, Anda perlu melakukan foreplay untuk mendapatkan mood dan terbuka kepada kesempatan untuk hal-hal yang menyenangkan dalam hubungan pasutri Anda.

Jika pada akhirnya salah satu pasutri tetap merasa hasratnya rendah jangan khawatir, Anda atau pasangan tetap bisa merasakan manfaat seperti merasa lebih intim dengan pasangan. Perlu diingat bahwa turunnya antusias pasangan terhadap hubungan seksualitas bukan berarti pasangan Anda tidak bisa menikmati hubungan intim. Tetaplah membuka pikiran dan hati Anda, siapa tahu pengalaman seks selanjutnya bisa menjadi kejutan.

Berkompromi sah-sah saja asal didasari dengan respek

Topik ini bisa jadi tricky. Hubungan intim harus didasari oleh persetujuan yang tentunya tidak boleh diabaikan ataupun diremehkan.

Studi yang dilakukan terhadap pasutri yang hubungannya sehat dan didasari rasa saling hormat akan lebih mudah dalam memenuhi kebutuhan pasangannya. Ingat, berkompromi terhadap pasangan bukan berarti Anda melakukannya dengan terpaksa atau merendahkan diri Anda.

Libido rendah bisa menjadi tanda masalah yang jauh lebih serius dalam hubungan

Pasutri yang mengalami memudarnya hasrat seksualitas bisa jadi pertanda adanya masalah serius yang terjadi. Untuk pasutri yang memang merasa bahwa ada masalah yang lebih serius dari hanya sekadar kehilangan hasrat seksualitas bisa mencari bantuan konseling. Melihat hubungan pasutri sebagai hubungan yang dinamis bisa  menjadi ajang Anda dan pasangan untuk merefleksikan kembali hubungan Anda dan dijadikan pembelajaran.

Seks tidak harus spontan untuk jadi seksi

jual produk kebutuhan pasutri murah dan lengkap di AsmaraKuPasutri yang memiliki hubungan sehat dan memprioritaskan hubungan intim dalam hubungan mereka cenderung akan merasa lebih dekat terhadap satu sama lain dalam banyak hal. Saat pasutri rela mencoba untuk berhubungan intim walaupun sedang tidak mood mereka akan menanamkan rasa keintiman yang lebih dalam lagi dan memperkuat kekuatan dalam hubungan pasutri itu sendiri.

Merencanakan hubungan intim tidak akan mengurangi kenikmatannya justru menunjukan bahwa Anda dan pasangan bisa saling menghormati dalam berbagai aspek hubungan. Dalam hal ini, Anda dan pasangan juga bisa membicarakan gaya bercinta baru yang Anda bisa coba. Siapa tahu bisa jadi pengalaman yang menyenangkan, bukan?

Baca juga: Cara Berhubungan Seks Secara Kilat (Quickie)

Seks akan terasa lebih seksi saat negosiasi kekuatan dihilangkan

Sayangnya, bagi pasutri yang pasangannya mempunyai hasrat seksualitas lebih tinggi akan menjadi lebih fokus terhadap perasaan ditolak. Hasilnya, mereka akan mengasosiasikan hubungan mereka yang sekarang dengan pengalaman masa lalu yang berakitan dengan penolakan seksual bahkan jika tingkat libido yang rendah pada pasangannya tidak ada hubungannya. Masalah ini tentunya bisa menyebabkan dinamika hubungan yang tidak sehat.

Turunnya hasrat seksualitas bukan hal yang tidak terelakkan

Hubungan jangka panjang tidak harus mengalami penurunan hasrat seksual. Tentu saja hubungan intim bisa terasa biasa dan kurang bergairah namun banyak juga pasutri yang masih berhubungan intim dengan penuh gairah. Persepsi kita yang mengira bahwa kegiatan seks akan terasa membosankan seiringnya waktulah yang membuat banyak orang percaya akan hal ini.

Ada banyak cara yang bisa menambah aktivitas seks Anda menjadi tidak monoton. Anda bisa mencoba gaya bercinta yang baru atau tanya apa posisi seks yang pasangan Anda sukai. Daripada mengasumsikan pasangan Anda bahwa hasrat seksnya menurun lebih baik komunikasikan hal ini.

Seks monogami tidak harus membosankan

Banyak dari mereka yang dalam hubungan jangka panjang mengalami pengalaman seksual yang nyaman dan menyenangkan. Bertambahnya umur menandakan bahwa akan lebih banyak ekplorasi dan eksperimen dalam kehidupan seksual Anda seperti posisi seks baru dan gaya bercinta yang lebih beragam.

Menanamkan rasa saling respek terhadap keeksklusifan seksual pasutri dan berusaha untuk mengengerti kebutuhan seksual masing-masing pasangan akan menghasilkan hubungan pasutri yang lebih dalam dan intens.

 

Kembali ke blog

Tulis komentar

Ingat, komentar perlu disetujui sebelum dipublikasikan.

Produk Rekomendasi

Tutup

Artikel terkait