Bau mulut merupakan masalah sepele yang ternyata dapat berpengaruh besar terhadap kehidupan sosial sehari-hari. Biasanya orang yang memiliki bau mulut tidak percaya diri untuk bersosialisasi dengan orang lain.
NAH, jika Anda juga bermasalah dengan bau mulut dan enggan berlama-lama tersiksa dengan masalah tersebut, segera temukan cara efektif untuk menghilangkan bau mulut.
Adakah cara menghilangkan bau mulut permanen yang sudah dialami selama berbulan-bulan atau bertahun-tahun? Tentu saja ada. Berikut adalah cara yang dapat Anda lakukan untuk menghilangkan bau mulut akut yang sudah mengganggu kehidupan Anda sehari-hari.
1. Minum Air Secukupnya
Hidrasi tubuh Anda dengan minum air secukupnya. Air yang Anda minum berguna untuk menghilangkan bau mulut secara alami. Mulut yang terlalu kering akan menjadi tempat berkembang biaknya bakteri penyebab bau mulut.
2. Gosok Gigi Secara Teratur
Cara menghilangkan bau mulut permanen secara sederhana bisa dimulai dari membiasakan diri menggosok gigi minimal dua kali sehari. Gosoklah gigi setelah sarapan pagi dan sebelum tidur di malam hari.
Selain gosok gigi, bersihkan juga sela-sela gigi dengan dental floss. Benang khusus ini efektif mengangkat sisa makanan di sela-sela gigi. Pasalnya, sisa makanan yang masih berada di mulut akan menyebabkan bau mulut.
3. Jangan Lupakan Pembersihan Lidah
Selain gigi, lidah juga bagian dalam mulut y ang harus dibersihkan secara berkala. Pembersihan lidah dapat mengurangi senyawa halitosis, senyawa yang terbentuk ketika bakteri dan asam amino bertemu.
Frezza Spray Strong Mint - 13 mL,Rp.12,012; Beli Di Sini
Bersihkan lidah menggunakan alat khusus atau sikat gigi yang di bagian belakangnya terdapat alur untuk membersihkan lidah.
4. Bersihkan Gigi Palsu Setiap Hari
Jika Anda adalah pengguna gigi palsu, jangan lupa untuk melepas gigi palsu setiap malam dan membersihkannya setiap hari. Sisa makanan dan minuman yang Anda konsumsi pasti meninggalkan bekas pada gigi palsu.
Jadi, alangkah baiknya jika Anda membersihkannya setiap malam untuk menghindari bau mulut.
Baca Juga :4 Manfaat Pakai Mouthwash untuk Kesegaran Mulut
5. Kunyah Sepotong Lemon
Selau ada cara menghilangkan bau mulut secara permanen dengan memanfaatkan bahan-bahan alami. Mengunyah sepotong lemon akan menjauhkan Anda dari masalah bau mulut.
Hal ini disebabkan karena lemon mengandung asam sitrat yang menstimulasi kelenjar saliva dan melawan bau mulut.
6. Gunakan Mouthwash Setelah Menggosok Gigi
Dewasa ini, ada banyak produk mouthwash yang dijual di pasaran. Gunakan salah satunya untuk berkumur setiap selesai menggosok gigi. Mouthwash sangat berguna untuk mengatasi bau mulut, bahkan yang sudah permanen.
Pilih produk mouthwash yang terpercaya, seperti Listerine, Total Care, atau Systema. Produk-produk terbaik ini bisa Anda dapatkan melalui AsmaraKu.
Beragam cara menghilangkan bau mulut secara permanen ini wajib Anda coba untuk terlepas dari masalah bau mulut. Tingkatkan rasa percaya diri Anda dengan memiliki nafas yang lebih segar setiap hari.