Pengalaman pertama berhubungan intim setelah proses melahirkan bisa menjadi menyenangkan. Ya, walaupun hubungan pasutri setelah wanita melahirkan terkesan sulit dan menakutkan namun beberapa wanita mengaku lebih menikmatinya. Tujuh posisi seks terbaik di bawah ini akan memudahkan Anda untuk memulai seks pasca melahirkan.
WANITA melahirkan baik dengan cara normal atau caesar tentunya akan merasa bahwa hubungan pasutri adalah sesuatu masalah besar. Ini karena wanita melahirkan memproduksi hormon postpartum dan tubuh mereka sedang menyembuhkan diri pasca melahirkan, sehingga seks menjadi hal yang menakutkan dan sulit dihadapi. Tetapi jangan khawatir, trik untuk mengembalikan seksualitas wanita adalah ambil waktu, jangan memaksakan diri dan coba posisi seks yang terbaik untuk wanita yang habis melakukan proses melahirkan. Cobalah ketika Anda siap dan cari tahu mana yang terbaik untuk Anda!Â
Baca Juga: Aturan Berhubungan Intim Setelah MelahirkanÂ
Â
Spooning
Salah satu posisi paling mudah tetapi paling sensual adalah spooning, minta pasangan untuk mencumbu Anda dari belakang. Posisi ini baik untuk wanita setelah melahirkan karena bagian depan tubuh Anda tidak terbebani, pasangan Anda juga bisa mengatur ritme gerakan, selain itu posisi ini juga terbilang nyaman. Pasangan Anda pun bisa dengan mudah mengakses klitoris Anda dan menstimulasinya tanpa melakukan tekanan atau menyentuh luka atau bekas jahitan Anda.
Woman on top
Pada posisi seks ini wanita akan mempunyai kontrol penuh terhadap pasangannya. Anda bisa mengatur kecepatan, gesekan, maupun kedalaman penetrasi tanpa harus menginstruksikan pasangan. Posisi ini juga menjadi cara Anda mempermudah melakukan penetrasi yang sebelumnya terasa menyeramkan.
Assisted doggy style
Semua orang tentu tahu posisi seks klasik ini tetapi dengan bantuan tambahan posisi doggy style bisa menjadi posisi yang baik untuk pasca melahirkan. Tumpuk beberapa bantal di depan Anda, bantal ini Anda gunakan untuk bersandar selagi pasangan Anda melakukan penetrasi. Dengan menumpuk bantal, Anda akan mempunyai support yang cukup tanpa harus mengorbankan rasa sakit. Posisi ini baik untuk wanita yang masih merasakan sakit pada area perut.
Baca Juga: 5 Variasi Posisi Doggy StyleÂ
Â
Misionaris dengan bantal
Taruh bantal atau guling di bawah pinggul atau bokong Anda. Ketika Anda berbaring, posisi bawah Anda yang terangkat ini memungkinkan pasangan melakukan penetrasi sepelan mungkin. Posisi ini akan membuat berhubungan intim menjadi lebih romantis karena Anda bisa mengecup pasangan Anda.
Posisi huruf LÂ
Baringkan tubuh Anda di kasur lalu minta pasangan Anda berbaring di depan Anda dengan posisi badannya bertumpu pada lengannya dan lakukan penetrasi dengan perlahan. Posisi ini mirip seperti spooning, tidak ada tekanan pada bagian perut untuk posisi ini dan pasangan juga memiliki akses yang mudah untuk merangsang klitoris dan menaikkan seksualitas wanita.
Posisi kaki silang
Baringkan tubuh Anda dan posisikan tubuh di ujung ranjang. Minta pasangan Anda berdiri ketika melakukan penetrasi lalu angkat kaki Anda dan silangkan seperti membentuk huruf X. Posisi ini baik jika Anda merasa vagina Anda kurang kencang setelah proses melahirkan.
Posisi duduk
Minta posisi Anda duduk dan Anda duduk di atasnya selagi penetrasi. Posisi seks ini akan terasa nyaman untuk payudara karena pasca melahirkan payudara akan terasa lebih berat selain itu pada posisi ini Anda dan pasangan bisa mengatur ritme kecepatan. Berhubungan intim dengan posisi ini juga memungkinkan Anda dan pasangan saling memeluk, merangkul, dan mencumbu. Posisi ini adalah posisi terbaik untuk dilakukan pertama kali setelah melahirkan.Â
Baca Juga: Tips Foreplay Terbaik Untuk Meningkatkan Gairah Seksual WanitaÂ
Â