Oral Seks Dengan Kondom? Why Not?

Oral seks merupakan salah satu cara hubungan intim yang cukup digemari. Namun terdapat beberapa resiko dari seks oral ini, dan menggunakan kondom merupakan salah satu cara untuk meminimalisir resikonya. Meski banyak yang tak menyukainya, Anda harus tahu, bahwa dengan cara berikut ini memberikan blowjob won’t be so bad anymore!

Oral Seks Dengan Kondom Why Not

PRIA maupun wanita menyukai stimulasi oral pada area sensitif mereka, terkadang dengan hanya menerima oral seks mereka mampu mencapai kllimaks dan orgasme wanita. Mari kita terima fakta bahwa memberikan seks oral tanpa pengaman tentunya akan meningkatkan resiko terkena HIV dan penyakit menular seksual seperti gonorea atau sifilis.

Baca Juga: Menikmati Oral Seks? Ini Aturannya! 

 

Jika Anda membaca pamflet mengenai penyakit HIV/AIDS, Anda mungkin akan menemukan intruksi cara memberikan oral sex dengan menggunakan kondom. Jenis kondom yang beredar luas adalah jenis kondom lateks. Jenis kondom ini terasa sangat buruk, karena rasanya yang tidak enak inilah banyak orang yang masih tidak memakai kondom saat melakukan oral seks. Jadi, bagaimana caranya melakukan oral seks dengan aman? Sebenarnya ada beberapa cara menurunkan resiko tertular penyakit saat Anda melakukan blowjob.

  1. Mulai dengan cara membuat kondom terasa lebih enak. Pakailah kondom tanpa pelumas untuk melakukan seks oral, ini karena pelumas atau lubricant tidak boleh tertelan. Cari jenis kondom dengan rasa yang Anda sukai, ada beberapa kondom yang rasanya cukup baik namun jika Anda tetap sulit untuk menggunakannya, yang bisa Anda lakukan adalah dengan menggunakan bahan makanan yang Anda sukai dan tidak mengandung minyak. Anda bisa oleskan dengan madu, selai atau apapun yang bisa menutupi rasa lateks pada kondom. Menggunakan makanan pada saat oral seks juga bisa membuat sesi hubungan intim dengan pasangan menjadi semakin erotis dan meningkatkan kesempatan orgasme wanita.
  2. Gunakan jenis kondom berbahan plastik. Ada kondom yang terbuat dari bahan plastik yang disebut polyurethane dan dijual di bawah merk Avanti. Karena tidak terbuat dari bahan lateks, rasanya tentu tidak seburuk jenis kondom lateks namun masih ada studi lanjutan terhadap pengujian bahan plastik ini terkait dengan seberapa baik kondom ini dapat melindungi dari resiko HIV dan penyakit menular seksual.
  3. Jika Anda tetap tidak ingin menggunakan kondom saat oral seks, hal yang paling bisa Anda lakukan adalah dengan tidak membiarkan pasangan Anda ejakulasi di dalam mulut Anda. Semakin sedikit pre-cum dan semen yang masuk ke dalam mulut semakin sedkit resiko akan bahaya yang tidak diinginkan.
  4. Terakhir, lihat sebelum lakukan. Jika Anda melihat adanya luka, kutil atau kotoran pada penis maka sebaiknya jangan lakukan oral seks. Gejala-gejala tersebut bisa jadi merupakan salah satu dari penyakit menular seksual dan melakukan kontak fisik bisa menimbulkan infeksi. Seseorang bisa saja mempunyai penyakit menular seksual namun tidak menunjukkan adanya gejala, namun jika Anda melihat sesuatu yang tidak biasa sebaiknya hindari saja.

Melakukan seks tanpa memakai pengaman tentu saja tetap beresiko namun dengan aturan lihat sebelum lakukan dan tidak membiarkan pasangan ejakulasi di dalam mulut bisa mengurangi resiko bahaya penyakit menular seksual atau HIV secara signifikan. Jadi Jika Anda menyukai oral sex namun tidak suka rasa kondom lateks, Anda bisa mencoba 4 cara di atas tadi. Dan yang juga perlu diperhatikan adalah sebaiknya jangan terlalu sering berganti-ganti pasangan. Ingat selalu untuk lakukan seks secara aman. 

Baca Juga: Sperma, Dibuang Atau Ditelan?

 

Kembali ke blog

Tulis komentar

Ingat, komentar perlu disetujui sebelum dipublikasikan.

Produk Rekomendasi

Tutup

Artikel terkait