Sebagai masyarakat daerah beriklim tropis, kita dianjurkan untuk mandi dua kali sehari. Jika mandi di pagi hari berefek meningkatkan energi, mandi setelah beraktivitas seharian bisa jadi penghilang lelah. Namun, mana yang lebih baik, mandi air panas atau dingin?
KEBANYAKANÂ orang tidak suka untuk mandi air dingin di pagi hari, tapi ada juga yang lebih memilih air dingin karena efek segar setelah mandi. Tapi apakah mandi air suhu dingin baik untuk kesehatan?
Ternyata, jenis air untuk mandi memberi pengaruh besar sepanjang hari dan kesehatan lho. Berikut perbandingannya:
Kelebihan Mandi Air Dingin
1. Lebih energetik
Mandi air dingin dengan aroma sabun mandi favorit dapat membuat Anda lebih terjaga dan energetik. Saat merasakan pancuran air dingin, Anda pasti akan menarik napas panjang yang membantu peredaran oksigen ke seluruh tubuh dan memperlancar aliran darah yang membuat Anda lebih ‘bangun’. Pilihlah air dingin jika Anda ingin terus terjaga sepanjang hari dan energetik untuk menjalani aktivitas pekerjaan.
Baca juga:Â Ini Lho Pentingnya Menjaga Kebersihan Diri agar Tak Mudah Sakit
2. Menjaga kulit dan rambut
Air dingin juga sangat bermanfaat untuk kulit dan rambut. Ini karena air dingin memberi kelembapan dan mengencangkan kutikel serta pori-pori. Terutama untuk Anda dengan kulit yang kering, bahaya mandi air panas dapat lebih terlihat karena meningkatkan kemungkinan kulit menjadi lebih kering bahkan rusak.Â
3. Membantu mengurangi lemak
Saat mandi air dingin, Anda mengaktifkan lemak tubuh bernama brown fat yang malah berguna untuk membakar energi. Jadi, selama berada di kamar mandi, brown fat akan membantu membakar kalori.
Cara lain untuk mengurangi berat badan lewat air dingin adalah menaruh ice pack di punggung dan dada selama 30 menit setiap hari!
4. Memperbaiki otot
Jika Anda orang yang rutin berolahraga, mandi air dingin adalah hal yang Anda butuhkan! Ini karena air dingin mengurangi pembengkakan dan rasa sakit yang mungkin dirasakan saat atau setelah berolahraga, serta membantu otot memperbaiki dan menyembuhkan dirinya sendiri.
5. Meningkatkan testosteron
Khusus untuk para pria, mandi dengan air dingin dapat meningkatkan hormon seks testosteron yang dapat mendorong libido.
Kekurangan Mandi Air Dingin
1. Tidak untuk cuaca dingin
Alasan kebanyakan orang yang tidak menyukai air dingin di pagi hari adalah karena cuaca yang masih dingin. Jika Anda memang merasa tidak kuat, jangan dipaksakan karena malah dapat menyebabkan masuk angin atau flu. Tunggulah hingga suhu udara meningkat untuk mandi air dingin.
2. Tidak direkomendasikan saat sakit
Jika Anda sudah merasa tidak enak badan, jauhi mandi air dingin. Manfaat mandi air hangat akan jauh terasa saat sakit karena dapat mempercepat penyembuhan dan kebugaran tubuh.Kelebihan Mandi Air Panas
Sebelumnya, perlu diperhatikan bahwa dalam mandi air panas, tentunya tidak disarankan mandi dengan air yang suhunya terlalu panas untuk Anda. Suhu air yang paling baik untuk mandi air panas adalah suam kuku atau hangat.
1. Melegakan hidung tersumbat
Manfaat mandi air hangat sangat terasa saat Anda sedang tidak sehat. Terutama saat flu, air hangat dapat membantu melegakan hidung tersumbat karena uap panasnya.
2. Menjadi penghilang stress
Salah satu manfaat utama dari mandi air hangat adalah dapat sebagai sarana untuk penghilang stres. Setelah seharian beraktivitas, tentunya ada saat Anda ingin merasa rileks.
Mandi dan atau berendam air panas dapat menjadi jawabannya karena tubuh akan merespon air hangat dengan meningkatkan level hormon oxytocin yang dapat membuat tubuh dan pikiran lebih rileks.
Tidak hanya air dingin yang dapat membuat Anda energetik utnuk menjalani hari, namun tubuh dan pikiran yang tenang karena mandi air hangat juga bisa jadi solusinya.
3. Melegakan otot
Jika otot Anda tegang atau kram, manfaat air hangat akan terlihat. Pancuran air hangat yang mengenai punggung atau area lain yang tegang dapat berperan seperti pijat relaksasi untuk melegakan otot.
Kekurangan Mandi Air Panas
1. Berbahaya untuk kulit dan rambut
Bahaya mandi air panas yang utama adalah dapat merusak kulit. Air yang terlalu panas dapat membuat kulit dan rambut sangat kering. Kulit bisa terasa kasar dan rambut pun bercabang.
Baca juga:Â Hati-Hati Ladies, 4 Kebiasaan Ini Bisa Membuat Kulit Kering!
2. Membuka pori-pori kulit
Selain membuat kulit kering, air panas juga dapat membuka pori-pori kulit sehingga kotoran dan debu mudah masuk yang dapat berakibat jerawat atau iritasi kulit lainnya.
Sesudah tahu kelebihan dan kekurangan air panas dan air dingin, sebelum mandi ada 4 hal yang perlu diperhatikan :
- Usia: Jika Anda berusia lebih dari 40 tahun, disarankan untuk mandi dengan air hangat, sementara untuk Anda yang di bawah 40 tahun, mandi air dingin sangat disarankan.
- Waktu: Di pagi hari, air dingin lebih direkomendasikan. Sementara di sore hari, mandilah dengan air hangat.
- Kesehatan: Air hangat cocok untuk Anda yang sedang sakit flu, batuk, atau pegal-pegal. Sedangkan menurut penelitian, jika Anda sakit perut atau memiliki masalah pada kulit, mandilah dengan air dingin.
- Gaya hidup: Khusus Anda yang memiliki gaya hidup aktif dan berolahraga, air dinginlah yang lebih sesuai.
Sumber:
Cold Shower or Hot? Find Out Which One is The Best For Your Health! https://parenting.firstcry.com/articles/cold-shower-or-hot-find-out-which-one-is-the-best-for-your-health/ Dilansir dari 27 Mei 2019.