Makna Menarik dari Buket Bunga Kombinasi

Banyak orang yang mengetahui bahwa mawar adalah simbol cinta. Tapi tak banyak yang tahu, jika jenis bunga lain seperti eryngium untuk mewakili suka cita kemerdekaan, atau campanula untuk mengungkapkan rasa terima kasih.

Makna Menarik dari Buket Bunga Kombinasi

YA, selain itu, ternyata masih banyak lagi makna di balik sosok cantik dan warna menawan dari bunga-bunga lainnya. Tak hanya makna per jenis, ternyata kombinasi bunga dalam buket pun memiliki makna spesial tersendiri jika Anda mengetahui ilmunya.

Untuk mengetahui lebih lengkap seputar padu padan bunga dan makna di baliknya, berikut adalah  beberapa contoh buket bunga khusus untuk momen tertentu:


1. Buket Mawar Kuning dan Bouvardi

Mawar kuning memiliki makna pertemanan sedangkan Bouvardi memiliki makna antusias, jadi, jika kedua bunga berbeda jenis, warna dan tekstur tersebut disatukan menjadi satu buket bunga akan memiliki makna, sebuah pertanyaan, “Maukah kau menjadi teman baikku?”

Baca juga: Rangkaian Bunga sebagai Tanda Persahabatan


2. Buket Mimosa dan Magnolia

Perpaduan corak kuning dari Mimosa dan ungu dari Magnolia seolah menunjukkan perasaan bahagia dan nuansa yang ceria. Karena jika ditelisik dari segi makna, ternyata Mimosa bermakna cinta yang tersembunyi dan Magnolia menyimbolkan keteguhan hati. Jadi jika Mimosa dan Magnolia berada dalam satu rangkaian bunga, maka si pembawa atau pengirim bunga ingin menunjukkan bahwa “Dia telah jatuh cinta kepada seseorang selama setahun”

 

jual buket bunga lengkap dan murah di AsmaraKu

3. Buket Bluebell dan Ivy

Makna cinta abadi yang dimiliki Bluebell seolah melengkapi makna kasih sayang yang dimiliki Ivy. Perpaduan bunga dan tanaman merambat tersebut tentu akan semakin bermakna jika keduanya disatukan dalam satu karangan bunga. Karena umumnya buket dari kedua tanaman tersebut memiliki makna kesetiaan, seperti ungkapan “Aku hanya milikmu selamanya”


4. Buket Krisan Merah dan Sea Holly

Makna kemandirian dari Sea Holly dan cinta dari Krisan merah tentu menegaskan kisah cinta yang tak biasa. Yaitu cinta yang dewasa, lebih dari sekedar ungkapan mesra. Umumnya rangkaian bunga dari kedua jenis bunga ini berisi pesan, berupa ajakan untuk menikah.

Baca juga: Fakta Menarik Bunga Krisan


5. Buket Tulip Kuning dan Larkspur

Sikap plin-plan dalam percintaan rasanya pantas diwakili lewat rangkaian bunga Tulip kuning dan Larkspur. Kenapa begitu? Karena Tulip kuning mewakili perasaan cinta yang seolah pupus, sedangkan Larkspur bermakna berubah-ubah. Jadi, jika Anda ingin mengungkapkan rasa tersebut dengan sedikit romantis, gunakanlah kombinasi kedua bunga ini.


6. Buket Peach Blossom dan Bluebell

Anda punya perasaan cinta, namun tak berani mengungkapkannya, gunakan buket kombinasi Peach Blossom (terkurung) dan Bluebell (cinta) untuk mengutarakannya. Siapa tahu Dia akan terenyuh saat menerimanya.

 

koleksi rangkaian bunga terlengkap di AsmaraKu

7. Buket Anthurium, Campanula dan Hydrangea

Ungkapan terima kasih yang teramat dalam, rasanya pantas diwakili lewat karangan bunga dari ketiga bunga ini. Karena Anthurium bermakna keramah-tamahan, Campanula bermakna terima kasih dan Hydrangea bermakna memahami. Ketiga makna tersebut tentu sangat erat hubungannya dengan suatu ungkapan tulus kepada seseorang.


8. Buket Snapdragon, Poppy, Globe Amaranth

Mengungkapkan kekaguman kepada seseorang yang selama ini mungkin tak pernah Anda bayangkan sebelumnya, sepertinya bisa Anda lakukan lewat buket bunga dari kombinasi ketiga bunga ini. Karena di masing-masing bunga tersebut memiliki makna rahasia untuk Snapdragon, tidur nyenyak untuk Poppy dan tak pernah memudar untuk Globe Amaranth.


9. Buket Lavender dan Ginger Lily

Sedangkan untuk mewakili surprise, kombinasi antara Lavender dan Ginger Lily rasanya pas untuk diberikan. Karena Lavender memiliki makna curiga dan Ginger lily memiliki makna kekayaan yang tak terbatas.



Kembali ke blog

Tulis komentar

Ingat, komentar perlu disetujui sebelum dipublikasikan.

Produk Rekomendasi

Tutup

Artikel terkait