Lakukan Hal-Hal Ini Sebelum Tidur untuk Menurunkan Berat Badan

Tahukah Anda bahwa banyak hal yang dapat dilakukan sebelum tidur untuk menurunkan berat badan? Kabar baiknya, hal-hal tersebut bukan hanya akan membuat berat badan turun, melainkan juga membuat gaya hidup Anda menjadi lebih sehat. Mau tahu? Simak nih 30 hal yang perlu Anda lakukan sebelum tidur. Ini penting!

Lakukan Hal-Hal Ini Sebelum Tidur Untuk Menurunkan Berat Badan

DI manakah tempat terbaik di dunia yang bisa membantu menurunkan berat badan? Apakah di sebuah pelatihan angkat besi dengan otot sebagai kekuatan utama? Tentu tidak.

Apakah di tempat olahraga pelari maraton dengan jarak yang jauh hingga membuat Anda terengah-engah dengan keringat di mana-mana dan nafas seperti tertahan di dada? Tidak juga.

Atau, di dapur, dengan memakan makanan bergizi dan menolak produk makanan (yang Anda suka) karena sudah dilarang oleh dokter ahli diet? Hal ini pasti amat sulit bagi Anda dan ini bukan tempat terbaik tentunya. Lalu di mana?

Jawaban yang tidak pernah Anda kira, yaitu: di kamar tidur. Karena sesungguhnya, orang yang sukses menurunkan berat badan benar-benar tidak terduga bagi Anda.

Ini merupakan salah satu cara menurunkan berat badan tanpa harus olahraga, dan benar-benar membuat Anda dapat menjalani gaya hidup sehat. Anda tidak perlu susah-susah berlari hanya untuk membuat tubuh Anda ramping. Anda hanya harus melakukan hal-hal yang dianjurkan sebelum tidur.

Tidak peduli berapa kilogram Anda mengangkat besi, berapa kilometer Anda berlari, berapa banyak Anda menjauhi makanan favorit, semua itu tidak akan membuat Anda berhasil menurunkan berat badan, kecuali Anda juga harus mempunyai kebiasaan tidur yang cukup dan berkualitas.

Menurut sebuah studi baru-baru ini, yang dipublikasikan di New York Times, menemukan bahwa tidur bisa menurunkan berat badan sebanyak 55%! Kabar baiknya, Anda hanya perlu melakukan secara rutin hal-hal sederhana sebelum tidur untuk dapat menurunkan berat badan Anda. Nah, simak nih 30 hal yang dapat Anda lakukan sebelum tidur untuk menurunkan berat badan Anda!

1. Jangan Menunda Tidur

Untuk membuat tidur Anda optimal dan baik dalam menurunkan berat badan, Anda harus menyadari betapa pentingnya waktu tidur malam yang baik.

Tidur malam bertujuan untuk mengoptimalkan dan mengatur semua fungsi tubuh Anda, termasuk bagaimana Anda menggunakan dan menyimpan energi atau kalori dalam tubuh.

Pada saat Anda tidur, ada dua hormon yang berperan penting yaitu leptin dan ghrelin. Leptim membantu mengatur tingkat energi Anda dan menahan nafsu makan, sementara ghrelin merangsang kelaparan dan mengontrol tubuh Anda supaya tidak makan secara berlebihan.

Orang-orang yang lebih banyak tidur di malam hari telah mengurangi ghrelin dan secara otomatis meningkatkan hormon leptin, yang membantu Anda untuk mengendalikan nafsu makan sepanjang hari. Hal ini merupakan temuan penelitian yang dilakukan di University of Wisconsin.

Sementara penelitian lain yang diterbitkan di Archives of Internal Medicine mengungkapkan bahwa orang-orang yang berlebihan berat badan rata-rata adalah mereka yang biasanya kurang tidur setiap hari.

Meskipun yang mungkin terdengar di telinga kita adalah perbedaan besar mereka karena lemak-lemak di perut yang terakumulasi dari waktu ke waktu. Tapi dengan tidak menunda tidur dapat menurunkan berat badan Anda.

2. Minum Teh Terlebih Dahulu

Penting bagi Anda sebelum tidur terlebih dahulu minum teh. Terutama teh rooibos, yang mampu membakar lemak perut saat Anda pergi tidur. Jenis teh ini alami tanpa kafein, karena ia terbuat dari daun tanaman merah yang tumbuh secara eksklusif terutama di daerah Afrika Selatan.

Apa yang membuat teh sangat bagus untuk perut Anda? Karena flavonoid yang unik dan kuat yang kemudian disebut Aspalathin. Peneltian menunjukkan senyawa ini dapat mengurangi hormon stres yang memicu rasa lapar dan menyimpan lemak.

Untuk mempelajari dan membuktikan tentang “keajaiban” dari teh, Anda mungkin harus mulai mengonsumsinya minimal dalam 7 hari sebelum tidur. Yah, paling tidak Anda dapat menurunkan berat badan hingga 5 kilogram dalam satu minggu.

3. Cobalah Konsumsi Makanan Yang Membuat Anda Cepat Tidur

Makanan yang mengandung triptofan, asam animo yang ditemukan di kebanyakan daging telah menunjukkan efek dalam merangsang tidur Anda. Tapi jangan makan daging domba.

Penelitian terakhir yang dilakukan mengenai penderita insomnia menemukan bahwa hanya ¼ gram triptofan atau yang biasa Anda temukan di paha ayam tanpa kulit atau tiga ons daging kalkun yang kurus, secara signifikan dapat meningkatkan jam tidur Anda. Itu berarti dapat membuat Anda tidur lebih cepat.

Para peneliti dari University of Colorado menemukan bahwa pelaku diet menghabiskan 6 persen lebih sedikit kalori ketika mereka tidur dengan cukup.

Aturan tidur normal nasional menunjukkan bahwa tidur yang baik bagi orang dewasa adalah tujuh hingga delapan jam per hari. Jadi Anda dapat menambahkan daging ini ke daftar protein yang akan membantu Anda menurunkan berat badan.

4. Makan Keju

Menghindari makan sebelum tidur juga dapat membawa dampak buruk bagi penurunan berat badan Anda, lho.

Pertama, perut lapar atau bunyi kriuk-kriuk di  dalam perut benar-benar dapat membuat Anda sulit tidur. Kedua, orang-orang yang bangun merasa lapar lebih cenderung akan menghabiskan makan dengan porsi yang banyak.

Memilih mengonsumsi keju sebelum tidur mungkin menjadi solusi tepat bagi Anda. Keju tidak hanya kaya akan protein kasein, ia juga mengandung asam animo triptofan yang sangat membantu untuk penurunan berat badan Anda.

5. Berkarya Secara Rutin Sebelum Tidur

Dengan melakukan hal yang sama setiap malam, selama kurang lebih satu jam sebelum tidur, hal itu benar-benar dapat memicu Anda untuk cepat tidur.

Misalnya dengan menulis di buku harian terlebih dahulu sebelum tidur, mengonsumsi makanan ringan semacam keju dan lain sebagainya. Dengan demikian, seiring waktu otak Anda akan mulai merangsang Anda untuk tidur secara cepat dan akan membakar lemak Anda.

6. Kontrol Makanan Sebelum Tidur

Menutup dapur sebelum Anda tidur juga dapat menurunkan berat badan Anda. Bahkan jika Anda memakan lebih banyak makanan sepanjang hari. Ini menurut sebuah laporan penelitian yang dipublikasikan dalam Journal Cell Metabolism.

Para peneliti menaruh sekawanan tikus dengan lemak tinggi, berkalori tinggi, selama 100 hari. Setengah dari mereka diberi makanan sepanjang malam dan sepanjang hari, dengan porsi yang sehat, tetapi setengahnya lagi hanya dibolehkan memakan makanan selama 8 jam dan bisa memakan makanan apapun yang mereka inginkan.

Hasilnya, tikus yang diberikan batasan jam, walaupun bebas memakan apa saja, tetap lebih kurus. Sementara tikus yang tidak diberi batasan lebih gemuk. Padahal kadar kalori dari ke dua kelompok tikus tersebut sama, tapi hasilnya beda.

7. Lakukan Olahraga

Sebelum tidur, cobalah Anda melakukan sedikit olahraga, karena dengan sedikit olahraga dapat mengoptimalkan penurunan berat badan.

Menurut sebuah jurnal yang terbit di International Journal of Sport Nutrition bahwa melakukan sedikit latihan olahraga dalam beberapa saat akan memungkin Anda seperti menghabiskan waktu 16 jam latihan selama Anda tidur.

Jika Anda biasanya melakukan berbagai latihan atau olahraga di pagi hari kemungkinan tidak akan menurunkan berat Anda, tetapi tidak demikian jika latihan tersebut Anda lakukan sebelum tidur. Setelah Anda melakukannya (walaupun sedikit waktu), Anda dapat langsung tidur dengan nyenyak.

8. Santai

Tidak ada yang lebih menjengkelkan untuk Anda selain hanya melihat jam dinding sepanjang malam dan kemudian Anda hanya mengutuk diri sendiri karena tidak dapat tidur hingga jam 1, 2 atau  jam 3 dini hari. Untuk mengatasi masalah ini sebenarnya sangat mudah.

Anda hanya perlu bersantai terlebih dahulu sebelum Anda tidur. Mengambil waktu santai dengan menenangkan pikiran atau tubuh Anda akan membantu Anda memejamkan mata sebagai pengganti honest-to-goodness menuju tidur Anda.

Apalagi ketika Anda tidak begitu ngantuk, dengan mengambil waktu santai akan membuat mata Anda terpejam dan terlelap tidur secara pelahan-lahan.

9. Latihan Selama 20 Menit

Jika Anda masih tidak bisa tidur setelah bersantai setelah 20 menit lamanya, Anda bisa keluar dari tempat tidur, meninggalkan kamar tidur dan melakukan sesuatu yang dapat menenangkan Anda untuk menstimulasi ketenangan dalam pikiran Anda.

10. Mengkonsumsi Makanan Kaya Protein

Menurut sebuah studi pada Florida State University, mengonsumsi makanan ringan yang baik di malam hari, yaitu makanan yang banyak mengandung protein sebanyak 30 gram akan membuat metabolisme tubuh makin meningkat saat Anda istirahat.

Hal ini lebih baik daripada Anda mengonsumsi makanan yang biasa-biasa saja. Protein dapat membakar karbohidrat dan lemak, yang berarti tubuh Anda juga akan membakar banyak kalori.

Baca juga: Konsumsi Biji-bijian Ampuh untuk Menurunkan Berat Badan, Mitos atau Fakta?

11. Lakukan Beberapa Latihan Sebelum Tidur

Mungkin berpakaian olahraga dan pergi ke tempat olahraga pada malam hari akan sulit untuk Anda lakukan, dan itu bisa dimengerti. Tapi, hal itu tidak berarti bahwa Anda tidak dapat melakukannya sebelum Anda tidur.

Menurut seorang penulis buku Combat the Fat Jeff Anderson, beberapa latihan otot untuk menurunkan berat badan bisa dilakukan dengan cara yang unik dan sudah Anda tahu. Latihan tersebut misalnya termasuk push-ups, dips, dan squats jam sehingga dapat melatih otot Anda agar bisa menurunkan berat badan saat Anda tidur.

12. Menulis Agenda

Memikirkan kesibukan Anda di hari esok dan membuat kepala Anda merasa tegang hebat tidak akan membantu Anda untuk dapat tidur dengan kondisi yang baik selama 8 jam waktu tidur yang Anda butuhkan.

Cobalah membuat dan menuliskan segala sesuatu yang perlu Anda lakukan di hari esok atau hari berikutnya. Hal ini secara tidak langsung dapat membuat pikiran Anda tidak tegang dan membantu Anda untuk tidur dengan cepat.

13. Lakukan Olahraga Kardio

Sudah pernah mendengar olahraga kardio sebelumnya? Olahraga kardio adalah jenis olahraga yang dapat menurunkan berat badan Anda dengan membakar lemak di beberapa tempat yang mudah membuat berat badan bertambah, seperti di perut, paha atau pinggul.

Melakukan kegiatan olahraga kardio secara rutin sebelum tidur juga dapat membantu Anda untuk membakar lemak di perut.

Apalagi jika Anda dapat melakukan olahraga ini di akhir sesi Anda olahraga. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa segera melakukan kardio lebih efektif menurunkan berat badan setelah Anda angkat besi, misalnya, atau olahraga lainnya.

14. Biarkan Udara Di Kamar Tetap Dingin

Sebuah studi baru yang sangat mencengangkan dipublikasikan dalam jurnal Diabetes, di mana penelitian ini menunjukkan bahwa hanya AC yang menyala dapat membantu untuk menyerang lemak perut saat kita tidur. Suhu dingin membantu tubuh Anda untuk menyerang lemak yang tersimpan di perut Anda, lho.

Dalam penelitian tersebut dilakukan sebuah perbandingan untuk orang yang tidur di berbagai suhu: ada yang di suhu netral, suhu dingin, dan suhu nyaman.

Setelah penelitian ini dijalankan selama empat minggu, maka terbukti bahwa mereka yang tidur di suhu dingin saat malam dapat membuat volume berat badan menjadi turun. Dan ya, hal itu berarti mereka telah kehilangan banyak lemak di perut.

15. Mandi Dengan Shower

Dalam sebuah penelitian di UCLA, beberapa peneliti telah mengumumkan suatu penemuan bahwa saat suhu turun itu merupakan isyarat bahwa Anda dapat tidur dengan nyaman. Anda tidak perlu tidur di luar kamar atau rumah hanya untuk menurunkan suhu tubuh Anda.

Tetapi, Anda hanya perlu menciptakan penurunan suhu tubuh dengan cara mandi terlebih dahulu sebelum tidur dengan menggunakan air hangat atau air biasa, misalnya, di shower. Dengan mandi terlebih dahulu Anda dapat suhu panas tubuh Anda menjadi menurun dan membuat Anda mudah untuk tidur lebih cepat.

16. Mengunyah Peppermint

Membuat bau mulut Anda beraroma tertentu benar-benar dapat menekan nafsu makan Anda, lho. Salah satu studi yang dipublikasikan dalam Journal of Neurological and  Othopaedic Medicine menemukan bahwa orang yang mengunyah peppermint setiap dua jam akan kehilangan rata-rata 2,5 kilogram berat badan dalam sebulan!

Mengonsumsi pisang, apel hijau, dan vanili memiliki efek yang sama. Sama halnya dengan misalnya Anda menyalakan lilin dengan aroma mint hingga Anda membaringkan kepala Anda di tempat tidur untuk mengisi aroma penghilang bau.

Namun jika Anda tidak ingin repot-repot menyalakan lilin sebelum menarik selimut, Anda dapat mencoba meneteskan minyak peppermint di bantal Anda, aroma peppermint adalah salah satu jenis teh yang akan membuat Anda kehilangan selera untuk ngemil di esok harinya.

17. Latihan Olahraga Crunch

Menurut Jeff Anderson, penulis Combat the Fat¸penelitian terbaru menunjukkan bahwa Anda dapat mengurangi lemak (terutama lemak di perut) dan menurunkan berat badan Anda dengan cara melakukan latihan crunch.

Dengan latihan crunch sebelum Anda tidur dapat membuat lemak Anda terbakar dan membuat tidur Anda lebih nyenyak saat malam. Caranya mudah kok. Anda dapat melihatnya dalam video di YouTube atau menanyakan pada pelatih Anda.

18. Mematikan Lampu Kamar

Cahaya yang amat cerah di malam hari, apalagi karena cahaya terang lampu di kamar Anda, tidak hanya akan mengganggu tidur Anda di malam hari, tetapi juga dapat mengakibatkan kenaikan berat badan Anda.

Hal ini diperkuat oleh sebuah penelitian yang di terbitkan dalam American Journal of Epidemiology, bahwa orang yang tidur di kamar gelap atau dengan cahaya yang hanya 21 persen cahaya di kamar Anda lebih kecil kemungkinan membuat badan Anda gemuk daripada mereka yang tidur di kamar yang paling terang.

19. Makan Beberapa Makanan Yang Mengandung Banyak Karbohidrat

Tahukah Anda? Bahwa makan jenis buah-buahan yang mengandung karbohidrat sebelum tidur mungkin bukan ide yang buruk jika Anda ingin menurunkan berat badan. 78 orang penderita  obesitas mengikuti sebuah uji coba klinis secara acak dalam 6 bulan.

Kelompok uji coba ini diberi resep diet rendah kalori (yaitu 20% protein, 30-35% lemak, 45-50% karbohidrat) di mana dalam resep ini sebagian besar mengandung karbohidrat saat makan malam.

Alhasil, dalam enam bulan, setelah kelompok uji coba ini memakan jenis makanan dengan asupan karbohidrat di malam hari ternyata telah kehilangan sedikit berat badan dan lemak di dalam tubuh dan berhasil mengecilkan lingkar pinggang yang sebelumnya terlihat besar. Jadi, silahkan mencobanya.

Baca juga: Makan Kentang Untuk Menurunkan Berat Badan? Cek Faktanya!

20. Menatap Benda Yang Berwarna Biru

Ada alasan kenapa McDonald, Burger King dan Wendy semuanya memiliki tema warna merah dan kuning yang sama.

Nada warna makanan-makanan itu sebenarnya mengirimkan pesan ke alam pikiran bawah sadar untuk membuat perut kita lapar. Maukah Anda melakukan suatu trik yang membuat Anda tidak selalu memikirkan makan?

Sebuah percobaan dengan cara disajikan dalam desain interior (warna) sebuah majalah Contract, disajikan partygoers dengan tiga tempat yang sama dan diberi warna yang berbeda: merah, kuning, dan biru.

Para peserta yang berada di ruangan dengan warna merah dan kuning menjadi sangat berselera dengan makanan (dan paling banyak menghabiskan makanan di ruangan yang kuning), tapi di kamar dengan warna interior biru hanya setengah tertarik dengan makanan.

21. Mengatur Posisi Tidur

Pada saat Anda mengalkulasi waktu tidur di usia Anda, Anda mungkin akan menemukan bahwa hingga 30 tahun dalam usia Anda dihabiskan untuk tidur. Ini merupakan sebuah investasi yang kalau tidak dimaksimalkan maka akan sia-sia.

Anda sebaiknya mencari tahu bagaimana posisi yang nyaman dan postur tidur apakah yang membuat tidur Anda nikmat. Kemudian Anda dapat membangun kamar tidur yang nyaman bagi istirahat Anda.

Dan Anda dapat melakukannya dengan mengatur kasur dengan tepat, bantal yang tepat, untuk mengurangi ketidaknyamanan di dalam tidur Anda.

Jika Anda tidur di sisi kasur, Anda dapat menempatkan guling di samping Anda, kemudian menempatkan bantal di antara kaki Anda untuk meminimalikan ketegangan pada bagian bawah punggung, sementara nyeri pinggul dapat dikurangi dengan menggunakan kasur yang empuk untuk membantu mengatur kelenturan tubuh Anda saat tidur.

Baca juga: Tidur Telanjang Dapat Meningkatkan Kesehatan?

22. Simpan Ponsel Anda

Salah satu penelitian di Zero Belly Diet menunjukkan penemuan bahwa semakin Anda dekat dengan alat telekomunikasi apalagi membawanya di tempat tidur, akan membuat gemuk badan Anda semakin bertambah.

Hal ini terutama sangat rawan dialami oleh anak-anak. Sebuah studi dalam jurnal Pediatric Obesity juga menemukan bahwa anak-anak yang menghadap di sinar malam hari dengan TV atau komputer tidak mempunyai waktu cukup saat istirahat dan akan menderita kebiasaan gaya hidup (life style) yang sangat buruk.

Para peneliti menemukan bahwa siswa yang memiliki akses ke salah satu perangkat elektronik semacam handphone, laptop, TV atau lainnya mempunyai kemungkinan yang sangat besar memiliki berat badan yang tinggi.

Hal ini berbeda dengan anak-anak yang memiliki tempat tidur dengan tanpa perangkat elektronik.

Apalagi jika di kamar telah tersedia semua macam bentuk elektronik tentu akan sangat mungkin bahwa anak tersebut akan mengalami penambahan berat badan. Anda dapat meninggalkan iPad Anda di ruang tamu atau di tempat lain di luar kamar tidur Anda.

23. Mengurangi Cahaya Yang Masuk

Cobalah Anda gunakan aplikasi seperti F.lux untuk mengurangi cahaya biru yang memancar dari komputer atau smartphone yang Anda gunakan.

Aplikasi ini bekerja dengan menghilangkan ketegangan mata dari cahaya keras yang dapat menghambat produksi melatonim. Melatonin adalah salah satu hormon yang bertanggung jawab untuk mengatur ritme tidur Anda. Ini sangat penting, lho

24. Memakai Kacamata Ketika Menonton TV

Jika Anda hanya perlu menonton TV tapi hingga larut malam dan tak keberatan untuk menjadi sedikit konyol, cobalah kenakan kacamata hitam blublocker.

Ini seperti cara analog untuk mendapatkan manfaat dari aplikasi yang telah disebutkan di atas. Ya, Anda dapat meningkatkan produksi melatonin hingga membuat waktu tidur Anda menjadi maksimal.

25. Melakukan Hubungan Seks atau Masturbasi

Relaksasi dan melepaskan suasana santai dengan istri Anda, dan mencoba berhubungan intim sebelum tidur mungkin sangat baik bagi penurunan berat badan Anda.

Mungkinkah ada cara yang lebih baik yang lebih menghibur untuk Anda kerjakan sebelum tidur dengan tujuan menurunkan berat badan Anda selain membangun kasih sayang dengan pasangan Anda sebelum mematikan lampu? Nope.

26. Menulis Buku Harian

Apakah Anda benar-benar dapat membaca dan mengingat secara akurat tentang berapa lama Anda tidur atau hal  apakah yang Anda ingat selama tidur? Pertanyaan ini sebenarnya sangat baik untuk membuat data tidur Anda, bahkan jika Anda adalah salah satu orang yang mengatur kualitas dan durasi tidur Anda.

Untuk mengetahuinya, Anda hanya perlu membuat sebuah buku catatan harian tentang tidur Anda. Ini sangat mudah. Anda hanya perlu mencatat berapat jam Anda tidur dan ini termasuk catatan tentang tidur siang Anda.

Kemudian Anda juga dapat membuat catatan tentang segala peristiwa yang mungkin telah mempengaruhi kualitas maupun durasi tidur Anda. Entah apakah Anda berolahraga di hari itu, minum banyak kopi, dan aktivitas lainnya.

Setelah dua minggu, cobalah untuk membaca seluruh catatan yang Anda buat, kemudian mencari pola yang baik untuk tidur Anda. Hasilnya mungkin akan sangat mengejutkan bagi Anda, dan membantu Anda untuk tujuan penurunan berat badan Anda. Mudah bukan?

27. Memakan Lada

Menurut sebuah studi ilmiah telah menunjukkan hasil bahwa salah satu cara yang paling efektif untuk membakar lemak adalah makan lada.

Tubuh Anda akan mengalami pembakaran lemak selama Anda tidur sebagai akibat langsung dari makanan yang ini.

Jika sebelum tidur Anda mengonsumsi makanan cobalah dengan mencampurkannya dengan lada. Lada adalah salah satu jenis makanan yang terbaik untuk menurunkan berat badan.

28. Bernapas Pelan Menggunakan Hidung

Apa untungnya bernapas melalui hidung sebelum Anda tidur? Ya, pertama, itu akan mencegah Anda untuk mendengkur. Hal ini tidak hanya meningkatkan kualitas tidur Anda, tetapi juga membuat orang lain tidak terganggu dengan dengkuran Anda.

Kedua, ia menyediakan lebih banyak oksigen, sehingga dapat membuat Anda bernapas dengan dalam dan membantu membuat tubuh Anda rileks. Jika kemudian Anda merasa pengap, cobalah miringkan tubuh Anda ke kanan.

29. Kenali Ritme Tubuh Anda

Ritme sirkadian adalah proses biologis yang menunjukkan osilasi endogen dan berulang setiap sekitar 24 jam (lihat google.co.id). Anda dapat memerhatikan ketika Anda secara alami terbangun tanpa nyala alarm di malam hari, perhatikan pula waktu di mana Anda mulai merasa mengantuk di malam hari.

Tambahkan peristiwa ini ke buku harian tidur Anda. Informasi ini akan membantu Anda mengenai “chronotype” yang Anda lakukan sehingga memungkinkan Anda untuk menetapkan tujuan tidur yang sehat sesuai dengan ritme alami yang Anda punya.

Sebuah survey online dan gratis di Centre for Environmental Therapeutics dapat membantu menemukan jenis ritme sirkandian Anda.

30. Makan Makanan Penuh Nutrisi

Makanlah makanan ringan yang padat nutrisi sepanjang hari yang berfungsi untuk menjaga detak metabolisme Anda, hal  ini dapat memastikan tubuh Anda terus membakar lemak sepanjang malam selama Anda tidur.

Selanjutnya, makanlah secara teratur sehingga membuat nafsu makan Anda juga teratur, ini sangat penting untuk mengurangi rasa ngidam terhadap makanan ketika Anda bangun tidur.

Kembali ke blog

1 komentar

Sgt membantu sih…tpi yg mainan hp sebelum tidur memang membuat tmbh brt bdn ya?? Apa sebabnya pdhl kta tdk makan apapun…

puteri

Tulis komentar

Ingat, komentar perlu disetujui sebelum dipublikasikan.

Produk Rekomendasi

Tutup

Artikel terkait