Saat jatuh cinta setiap orang tentu rela melakukan apapun agar terlihat menarik di depan pasangannya. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan menjaga penampilan seperti membuat aroma tubuh selalu wangi. Namun, jangan sembarang memilih aroma parfum sebab beberapa aroma justru dibenci oleh pria.
SELAIN harus menjaga kebersihan dan kerapihan, menjaga aroma tubuh wangi dan segar juga menjadi kewajiban karena Anda akan bertemu banyak orang setipa harinya. Untuk mewujudkannya, memakai parfum adalah pilihan yang tepat.
Selain membuat tubuh Anda selalu wangi, parfum juga akan membuat kepercayaan diri naik bahkan menarik perhatian lawan jenis. Namun, ternyata tidak semua aroma parfum disukai oleh pria lho. Beberapa jenis aroma parfum berikut justru dibenci kaum adam.
Apa saja? Simak ulasan selengkapnya berikut ini:
1. Aroma Bunga
Bunga memang identik dengan bentuk yang indah serta aromanya yang harum. Tapi siapa sangka aroma tersebut justru jadi salah satu yang dibenci pria. Padahal banyak wanita yang sengaja menggunakan parfum aroma floral karena dianggap feminin dan mampu menarik perhatian pria.
Ternyata menurut sebuah penelitian, aroma bunga yang menyengat justru akan memberikan kesan tua yang mengingatkan pria akan nenek mereka. Anda tidak ingin kan dianggap seperti wanita zaman dulu? Maka, hindari parfum dengan aroma bunga yang menyengat, terutama aroma tulip dan melati.
Mustika Ratu EDP Rose MR, Rp 110.000,- ; Beli di sini
2. Aroma Buah
Aroma selanjutnya yang dibenci pria juga datang dari salah satu aroma yang paling banyak terkandung di produk perawatan kecantikan wanita. Yup, aroma buah. Meskipun buah membawa kesan segar dan ceria, ternyata pria kurang suka dengan parfum beraroma buah lho.
Banyak pria yang tidak menyukai parfum aroma tersebut karena dianggap kekanakan dan tidak mencerminkan wanita dewasa. Tapi tenang, Anda tak perlu cemas, karena ada cara mengakali agar aroma buah-buahan ini tidak membuat pasangan Anda ilfeel.
Caranya, pilih parfum aroma buah dengan kandungan buah segar dan eksotis. Kemudian cukup Anda semprotkan tipis pada bagian leher saja agar tubuh wangi dan segar.
Calvin Klein One EDT, Rp 450.000,- ; Beli di sini
3. Aroma Manis yang Berlebihan
Mungkin sudah saatnya Anda mengganti aroma parfum dari yang manis layaknya permen, cokelat bahkan es krim dengan aroma baru yang disukai oleh kaum adam. Sebab, aroma-aroma manis tersebut hanya akan membuat pria merasa lapar, bukan malah tergoda ataupun tertarik pada Anda.
Tahukan Anda, ternyata aroma manis dianggap mengganggu dan bahkan aromanya bisa membuat orang lain merasa “enek”. Akan tetapi, ada satu aroma manis yang justru sebagian pria sukai, yakni aroma vanilla. Mungkin Anda bisa beralih ke aroma vanilla untuk menarik perhaian si Dia.
4. Aroma yang Mengingatkan Kenangan
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa aroma merupakan salah satu cara membuat Anda teringat pada seseorang di masa lalu, seperti mantan kekasih. Karena alasan itulah, beberapa pria merasa benci ketika mencium aroma parfum yang sama dengan orang-orang di masa lalu mereka.
Selain mengingatkan pada orang yang bersangkutan, aroma tersebut juga akan mengingatkan pria pada kenangan buruk yang mungkin mereka alami ketika mencium aroma parfum Anda.
Itu tadi 4 aroma parfum yang dibenci pria. Meskipun beberapa pria tidak menyukainya, bukan berarti Anda harus langsung berhenti menggunakan parfum dengan aroma tersebut.
Pakai parfum secukupnya agar tidak terlalu menyengat dan mengganggu orang lain. Selain itu, Anda juga bisa memilih aroma lain seperti wood yang akan menghindarkan dari bau badan tak sedap.