Kapan Waktu yang Tepat untuk Menggunakan Suplemen Kesuburan?

Suplemen kesuburan biasa dikonsumsi untuk meningkatkan peluang kehamilan. Produk suplemen sejenis ini dapat meningkatkan kesuburan wanita dengan harapan mereka dapat segera memiliki momongan.

NAMUN, ada sejumlah aturan yang harus dipahami terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk konsumsi suplemen kesuburan ini. Anda harus menemukan waktu yang tepat untuk mengkonsumsi suplemen tersebut.

Tidak semua pasangan langsung dikaruniai momongan setelah menikah. Terkadang butuh waktu hingga berbulan-bulan atau bertahun-tahun bagi pasangan untuk bisa memiliki buah hati.

Tak langsung memiliki anak bukan berarti tidak subur, lho. Ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan sebelum gunakan suplemen kesuburan, di antara adalah waktu terbaik untuk menggunakannya.

1. Pastikan Menstruasi Teratur

Sebelum gunakan suplemen kesuburan, para wanita harus mencermati siklus haidnya setiap bulan.

Pasalnya, siklus haid merupakan salah satu faktor penentu kesuburan. Jadi, cermati dulu siklus haid Anda setiap bulannya. Jika menstruasi Anda lancar, kemungkinan besar tidak ada masalah infertilitas.

Akan tetapi, jika siklus haid tidak menentu, mungkin inilah saat yang tepat untuk mengkonsumsi suplemen kesuburan.

2. Periksakan Diri ke Dokter Terlebih Dahulu

Sebagai orang awam, kita tidak bisa mengira-ngira kesuburan wanita hanya dari siklus haidnya saja. Biar bagaimana pun Anda tetap harus berkonsultasi ke dokter terlebih dahulu untuk mengetahui kesuburan Anda.

Dokter akan meminta Anda untuk menjalani serangkaian tes dan pemeriksaan untuk memastikan kesuburan Anda.

Apabila dokter menyatakan tingkat kesuburan Anda, maka dokter akan meresepkan suplemen yang berfungsi untuk meningkatkan kesuburan wanita. Mengkonsumsi suplemen kesuburan dari dokter tentu lebih terjamin dibanding Anda memilih sendiri.

 

Baca Juga : 5 Trik Seru agar Kehidupan Seks Pasutri Tetap Harmonis

 

3. Sudah Siap Memiliki Buah Hati

Tak perlu terburu-buru dalam mengambil keputusan untuk mengkonsumsi suplemen kesuburan. Anda perlu bertanya pada diri sendiri mengenai kesiapan Anda dalam memiliki buah hati.

Suplemen kesuburan memang tidak menjamin Anda bakal langsung hamil setelah meminumnya, tapi Anda harus siap untuk segala risikonya.

Nutrimax Hers - 60 Tablet, Rp.420,000; beli di sini

Jika kondisi fisik, psikis, finansial, dan lingkungan Anda belum sepenuhnya siap untuk menyambut kehadiran seorang bayi, maka jangan dulu mengkonsumsi suplemen kesuburan.

Siapkan saja diri Anda terlebih dahulu sebelum memutuskan.

4. Siap Menjalani Diet yang Sehat

Apa hubungan antara diet sehat dengan suplemen kesuburan? Tentu saja ada. Keberhasilan suplemen dalam meningkatkan kesuburan wanita tergantung pada gaya hidup wanita itu sendiri.

Jika si wanita tetap mengkonsumsi junk food, mempertahankan obesitasnya, dan tidak berolahraga secara teratur, maka keberhasilan suplemen kesuburan itu sangat kecil.

Pastikan Anda sudah siap menjalani diet yang sehat. Gunakan suplemen kesuburan sembari diiringi dengan konsumsi makanan yang mengandung asam folat, asam lemak omega-3, dan coenzyme Q10.

Makanan yang mengandung sejumlah nutrisi tersebut dapat meningkatkan peluang kesuburan dan kehamilan wanita. So, tak ada salahnya jika Anda mencobanya sembari menggunakan suplemen kesuburan.

Kembali ke blog

Tulis komentar

Ingat, komentar perlu disetujui sebelum dipublikasikan.

Produk Rekomendasi

Tutup

Artikel terkait