Anda sedang merencanakan program hamil? Jaga selalu kesuburan dengan menjaga asupan makanan Anda, ya. Yuk, simak daftar makanan untuk kesuburan wanita berikut ini!
KEHAMILAN memang tidak sepenuhnya ditentukan oleh apa yang Anda makan. Namun, ternyata kesuburan Anda bisa ditentukan oleh asupan nutrisi yang masuk ke dalam tubuh Anda.
Meski riset belum secara pasti mengemukakan hubungan antara makanan dan kesuburan, mengetahui makanan untuk kesuburan wanita tetap jadi informasi yang berguna untuk Anda, bukan? Nah, ini dia asupan yang baik untuk kesuburan wanita.
Produk Susu
Perhatikan asupan kalsium saat Anda sedang merencanakan kehamilan. Alangkah baiknya bila Anda mengonsumsi produk sejenis susu, yogurt, dan keju saat merencanakan promil.
Mengonsumsi produk susu selama masa sebelum pembuahan tidak hanya baik untuk tulang dan gigi, tetapi juga baik untuk kesehatan reproduksi. Tapi, jauhilah makanan berlemak selama mengonsumsi produk-produk ini, ya.
Pasalnya, jika Anda mengonsumsi makanan yang mengandung lemak, ada kemungkinan Anda hanya akan menambah berat badan. Hal ini nantinya juga akan menurunkan kesuburan Anda.
Protein Hewani Tanpa Lemak
Asupan selanjutnya yang perlu dikonsumsi untuk kesuburan adalah makanan yang mengandung protein. Daging ayam dan sapi rendah lemak penting untuk Anda konsumsi karena mengandung zat besi yang meningkatkan fertilitas.
Faktanya, sebuah studi menunjukkan bahwa wanita yang meningkatkan konsumsi zat besinya selama masa prekonsepsi lebih tinggi fertilitasnya daripada wanita yang kekurangan zat besi.
Namun, perlu diingat, jangan sampai Anda kelebihan protein juga ya, ladies, karena studi yang lain menyatakan bahwa kelebihan protein dapat menurunkan fertilitas.
Ikan Berlemak
Salmon, sarden, dan tipe ikan berlemak lainnya bermanfaat bagi fertilitas karena tinggi kandungan omega 3.
Melengkapi kebutuhan nutrisi harian Anda dengan ikan ini akan melancarkan aliran darah, sehingga membuat organ reproduksi bekerja dengan baik. Selain itu, mengonsumsi ikan ini juga membantu meregulasi hormon reproduksi.
Jika Anda bukan penggemar ikan, Anda bisa mengonsumsi flaxseed untuk memenuhi kebutuhan omega 3.
Karbohidrat Kompleks
Makanan untuk kesuburan wanita berikutnya adalah makanan yang mengandung karbohidrat. Namun, karbohidrat yang perlu dikonsumsi adalah karbohidrat kompleks, ya.
Pasalnya, karbohidrat kompleks lebih sulit dicerna oleh tubuh sehingga tidak meningkatkan level insulin secara signifikan. Karbohidrat kompleks juga membantu mengatur ovulasi.
Jadi, jangan lupa untuk mengonsumsi karbohidrat kompleks, seperti gandum, biji-bijian, sayuran, dan buah.
Tiram
Tiram biasa dikenal sebagai viagra alami. Namun, tahukah Anda bahwa tiram juga bisa membantu kesuburan?
Pasalnya, tiram mengandung zinc. Kekurangan zinc dapat mengacaukan siklus menstruasi dan memperlambat produksi sel telur berkualitas baik. Dengan mengonsumsi tiram, kebutuhan tubuh terhadap zinc bisa terpenuhi.Â
Ubi Jalar
Sekali-kali, cobalah makan malam dengan ubi jalar. Makanan umbi-umbian satu ini mengandung banyak kandungan nutrisi yang menstimulasi ovulasi.
Ada mitos mengejutkan bahwa konsumsi ubi jalar berkaitan dengan potensi memiliki anak kembar, lho.
Beri
Raspberi dan blueberry kaya akan antioksidan. Ini membuat sel tubuh tercegah dari penuaan. Selain itu, jenis beri-berian juga mencegah sel tubuh dari penuaan dan kerusakan, termasuk sistem reproduksi Anda.Â
Itulah beberapa makanan yang dapat meningkatkan fertilitas tubuh. Jika saat ini sedang merencanakan kehamilan, yuk perbanyak konsumsi makanan-makanan tadi.
Sumber:
Foods That Make You Fertile. https://www.everydayhealth.com/pregnancy/getting-pregnant/foods-that-make-you-fertile.aspx. Dilansir dari 26 November 2019.