Kulit kering merupakan masalah yang sepertinya cukup banyak dialami oleh wanita. Selain akan menampilkan efek kusam, kulit kering juga berpotensi menjadi kulit bersisik dan keriput, lho.
MESKIPUN saat ini cukup banyak perawatan kulit kering yang ditawarkan, namun sangat penting untuk mengetahui penyebab dan cara mengatasi kulit kering yang tepat. Hal ini disebabkan karena tidak semua orang cocok hanya pada satu perawatan.
Kulit kering terjadi karena rendahnya tingkat kelembapan di kulit. Secara alami, kulit akan tetap lembut karena dilembabkan oleh lipid yang dikeluarkan oleh tubuh.
Kelenjar minyak dapat menghasilkan zat yang disebut sebum yang berfungsi untuk menjaga kelembaban kulit. Nah, kulit kering terjadi karena lapisan tersebut hilang, baik karena faktor alami atau karena gaya hidup.
Masalah kulit kering harus segera diatasi, karena jika tidak ditangani dengan segera kulit dapat mengalami dermatitis (radang kulit) dan pembengkakan atau infeksi kulit.
Sebagian besar penyebab dan cara mengatasi kulit kering bersifat eksternal. Sangat mudah untuk mempertahankan kulit kenyal dengan perawatan yang tepat. Nah, berikut ini adalah 4 kebiasaan yang ternyata dapat menyebabkan kulit kering lho! simak ulasannya berikut ini.
Baca juga:Â Cara Mengatasi Kulit Kering Menurut Para Ahli
1. Salah memilih pelembab
Kesalahan paling umum yang dilakukan orang adalah langsung mengoleskan pelembab ke kulit yang sudah kering. Peran pelembab adalah untuk menjebak kelembaban yang sudah ada pada kulit.
Jadi, sangat disarankan untuk mengoleskan kulit Anda dengan handuk basah sebelum menggunakan pelembab. Memilih pelembab yang tepat untuk kulit juga penting. Orang dengan tipe kulit kering harus memilih pelembab yang kental namun ringan tanpa parfum buatan atau alkohol di dalamnya.
Cara sederhana untuk memeriksa apakah pelembab cukup tebal adalah dengan meletakannya di bagian belakang telapak tangan Anda, jika pelembab menyebar dengan sendirinya di permukaan kulit, maka itu berarti pelembab tidak cukup kental.
2. Mandi air panas
Sesekali mandi dengan air panas tidak masalah, namun jika Anda melakukannya terus-menerus dan dalam waktu yang lama maka itu tidak baik untuk kulit. Ada alasan mengapa kulit kita akan terasa sangat kering setelah mandi air panas. Air panas dapat menyapu semua minyak alami di kulit.
Padahal, minyak alami tersebut bertanggung jawab untuk menjaga kulit tetap lembab dan kenyal. Jadi, jika Anda memilih untuk mandi dengan air panas, sebaiknya Anda mandi dengan cepat. Lalu, gunakan handuk untuk mengeringkan dengan lembut, jangan menggosok dengan kuat.
3. Memakai sabun terlalu banyak
Membersihkan wajah, tangan dan kaki secara teratur memang sebuah keharusan untuk menjaga kebersihan. Namun penggunaan sabun yang terlalu banyak justru tidak membantu memperbaiki kulit.
Menggosok kulit Anda dengan sabun yang banyak justru akan membersihkan minyak alami, menjadikan kulit kering dan bersisik dalam jangka panjang. Sebaiknya, gunakan sabun yang lembut degan wewangian yang ringan.
4. Suhu ekstrem
Berjam-jam di ruangan ber-AC tidak akan memperbaiki kulit Anda! Paparan yang lama terhadap suhu dingin atau panas yang berlebihan akan berdampak buruk pada kulit.
Suhu ekstrem dapat menguras minyak alami kulit dan membuatnya kering dan bersisik. Atur suhu ruangan secukupnya, jangan berlama-lamaberada di ruangan bersuhu ekstrem.
Namun pada beberapa kasus kulit kering, penyebab dan cara mengatasi kulit kering mungkin berkaitan dengan kondisi kesehatan yang lebih serius, terutama jika terjadi hal yang tidak wajar pada tubuh Anda. Jika hal ini terjadi, berkonsultasilah dengan dokter untuk mendapatkan perawatan yang lebih lanjut.
Sumber:
4 Lifestyle Habits That Can Cause Dry Skin. https://www.apollocosmeticclinics.com/4-lifestyle-habits-cause-dry-skin/. Dilansir dari 8 April 2019.
18 komentar
Visa
pvıhvpcyjh http://www.gub6sw771q093e877z9ejpck6x4718nzs.org/
[url=http://www.gub6sw771q093e877z9ejpck6x4718nzs.org/]upvıhvpcyjh[/url]
apvıhvpcyjh
Visa
[url=http://www.gnnul66able676np41ic420jkr958091s.org/]urnhwtqwkhr[/url]
arnhwtqwkhr
rnhwtqwkhr http://www.gnnul66able676np41ic420jkr958091s.org/
Visa
azxdvnsorxf
zxdvnsorxf http://www.gpc4n7067hoj4we02be861f49pd253fqs.org/
[url=http://www.gpc4n7067hoj4we02be861f49pd253fqs.org/]uzxdvnsorxf[/url]
Thank you so much for liking my blog.
Nice to read your article! I am looking forward to sharing your adventures and experiences.
http://monarishair.com/