Terbatasnya waktu untuk berolahraga adalah salah satu alasan yang menghambat program penurunan berat badan. Padahal jika Anda mau menjalani gaya hidup sehat dan menyempatkan waktu-waktu senggang Anda untuk beraktivitas fisik, pasti berat badan ideal yang Anda idam-idamkan selama ini akan mudah tercapai.
TAPI tak hanya sekedar olah fisik, pengaturan pola makan pun juga harus Anda perhatikan, agar asupan tubuh Anda dapat terjaga keseimbangannya. Untuk itu, berikut adalah beberapa list yang bisa Anda lakukan, jika memang niat untuk menurunkan berat badan sudah tertanam di dalam hati.
1. Perhatikan Cemilan Anda
Jangan batasi waktu makan Anda hanya di saat makan siang saja. Jika perut tak mau berkompromi di sela-sela kerja, carilah cemilan sehat saat siang maupun sore hari. Cara ini sangat efektif untuk mengurangi porsi makan siang maupun makan malam Anda.
Selain itu, cara ini juga dapat menyeimbangkan gula darah dan membuat Anda semakin produktif saat bekerja.
2. Ubah Kebiasaan Anda
Jika Anda sering mengonsumsi permen atau kue ringan saat di meja kerja, maka kini saatnya Anda untuk menghindari itu semua. Agar pembakaran kalori tubuh Anda dapat terus terjadi secara maksimal.
3. Simpan Cemilan Sehat di Kantor Anda
Selain sekumpulan alat tulis dan kebutuhan kerja lainnya tersusun di atas meja, maka ada satu hal baru yang harus Anda persiapkan, yaitu stok makanan sehat low-fat buatan sendiri. Cara ini terbilang efektif untuk mengalihkan tubuh Anda dari cemilan tinggi kalori.
Â4. Hindari Email
Buatlah suasana kantor Anda lebih akrab dengan saling menghampiri rekan-rekan kerja Anda, saat ada pesan penting yang ingin disampaikan. Dengan beranjak dari kursi dan berjalan, maka kalori Anda akan terbakar, dibandingkan komunikasi hanya dengan melalui email.Â
Â5. Siapkan Dumbbell di Bawah Meja Anda
Ambil alat latih otot ini saat Anda sedang mengangkat telepon. Jadi, ketika Anda membicarakan bisnis sekalipun, Anda masih tetap bisa melatih otot tangan Anda. Tak hanya tangan, dumbbell ini juga dapat Anda latih untuk melatih ankle Anda. Lakukan beberapa set ringan di bawah meja Anda.Â
Â6. Bagi 2 Waktu Makan Siang Anda
Sebenarnya makan siang dapat Anda lakukan hanya dalam beberapa menit saja. So, kenapa sisa waktu makan siang tersebut tak Anda lakukan untuk sosialisasi dengan berjalan kaki ke wilayah sekitar kantor Anda. Lakukan hal ini setiap hari, dan Anda akan rasakan manfaatnya.Â
Â7. Cari Teman Seperjuangan
Ini adalah kesempatan Anda untuk mencari teman seperjuangan. Diskusikan dengan teman yang sepaham tentang niat tulus Anda menurunkan berat badan, dan berjalanlah bersama mereka. Agar Anda bisa saling memotivasi satu sama lain.Â
Â8. Tidur Siang Selama 20 Menit
Istirahat yang cukup mampu menyeimbangkan hormon yang meningkatkan rasa lapar pada tubuh seseorang. Bicarakan kepada atasan Anda tentang hal ini agar produktivitas Anda dapat selalu terjaga saat di kantor.Â
Baca juga:Â Tips Menghindari Kantuk Setelah Makan Siang
Â9. Bawalah Kacang Rendah Kalori Sebagai Cemilan Anda
22 kacang almond memiliki kalori sekitar 169. Meskipun sedikit, namun kandungan kacang ini sudah sangat mencukupi kebutuhan serat dalam tubuh Anda. Dalam sebuah studi diungkapkan bahwa barangsiapa yang memakan almond sebagai cemilan, maka tubuhnya akan berpotensi 62% mengalami penurunan berat badan dibandingkan yang tidak.Â
Â10. Kurangi Porsi Makan Anda
Jika kantor Anda menyediakan makan, maka mintalah porsi setengah sebagai menu makanan Anda. Dalam sebuah studi pernah dibahas, bahwa kebiasaan seperti ini akan membiasakan lambung Anda untuk mengonsumsi setengah porsi, saat Anda dihadapkan dengan satu porsi makanan.Â
Â11. Bawalah Cemilan Buah
Konsumsi buah favoritmu setiap hari. Saat ke kantor, bawalah dua buah siap santap seperti apel, pisang, jeruk, peach atau yang lainnya. Makan satu buah di saat siang dan yang satunya lagi di sore hari.Â
Baca juga:Â Konsumsi 5 Jenis Buah Ini Untuk Menurunkan Berat Badan!
Â12. Tukar Kopimu dengan Green Tea
Kopi memang menyehatkan, tapi green tea lebih menyehatkan. Menurut sebuah studi di University of Geneva di Swis, ditemukan bahwa green tea mengandung catechin polyphenols atau sejenis kimia yang mampu membakar metabolisme tubuh. Konsumsilah dua sampai tiga gelas dalam sehari untuk merasakan manfaatnya.Â
Â13. Gunakan Bunga untuk Melawan Rasa Lapar
Stres bisa menimbulkan rasa lapar. Untuk itu, Anda perlu merelaksasi tubuh Anda saat berada di kantor. Caranya cukup mudah, Anda cukup sediakan selalu buket bunga segar di dekat Anda, agar stres Anda mudah lenyap saat Anda menciup dan melihat warna indah dari bunga-bunga tersebut.Â
Â14. Jawablah Telepon di Dering Ketiga
Ini adalah cara lain untuk mengontrol stres Anda. Setiap kali ada dering telepon, tarik nafas Anda dalam-dalam terlebih dahulu sebelum mengangkatnya. Jika sudah, kemudian angkatlah telepon tersebut. Dan komunikasi yang rileks pun akan Anda dapatkan setelahnya.Â
Â