4 Manfaat Mengejutkan Mencukur Rambut Kemaluan

Setelah mengalami pubertas, bagian kemaluan umumnya akan ditumbuhi bulu untuk melindungi organ intim dari gesekan pakaian. Tapi meskipun berguna, rambut kemaluan yang berlebihan juga tidak baik lho. Sesekali Anda perlu mencukurnya agar organ intim lebih bersih. 

4 Manfaat Mengejutkan Mencukur Rambut Kemaluan

MENCUKUR rambut kemaluan memang bisa membuat organ intim seperti vagina nampak lebih bersih dan rapi. Bukan sekedar kebiasaan belaka, mencukur rambut kemaluan juga bisa menjadi cara merawat kebersihan organ intim. 

Tapi tidak hanya itu, ternyata mencukur rambut kemaluan juga memiliki banyak manfaat lain yang mungkin tidak Anda sadari sebelumnya.

Apa saja? Simak ulasan selengkapnya berikut ini:

1. Terhindar dari Kelembaban

Tempat yang lembab merupakan tempat favorit jamur untuk tumbuh dan berkembang biak. Karena itu bulu kemaluan yang tidak dicukur dapat membuat keringat tertahan dan menyebabkan kelembaban meningkat sehingga muncul aroma tak sedap.

Hal ini tentunya akan sangat mengganggu, terutama bagi perempuan yang sudah menikah. Menjaga agar organ intim Anda tetap kering adalah salah satu cara untuk menghindari keputihan dan jamur.

Jadi mulai sekarang, jangan lupa mencukur bulu kemaluan yang berlebihan agar membantu menjaga area Miss V Anda tetap kering ya. 

Schick Exacta 2 Sensitive for Women, Rp 12.100,- ; Beli di sini

2. Meningkatkan Gairah Seksual Pasangan

Menjaga kebersihan organ intim juga bisa membuat rasa percaya diri Anda lebih tinggi dari biasanya lho. Terutama bagi Anda yang sudah menikah, mencukur bulu kemaluan dapat membuat Miss V terlihat lebih menarik di mata pasangan.

Terlebih saat Anda menggunakan lingerie seksi atau bikini, tidak perlu takut lagi bulu Miss V akan terlihat atau tidak sengaja menyembul keluar dari pakaian. Dengan demikian penampilan Anda jadi lebih maksimal.

Tidak hanya itu mencukur bulu Miss V akan membuat vagina tampak lebih bersih dan mampu meningkatkan gairah seksual pasangan saat Anda hendak melakukan hubungan intim.

 

3. Kebersihan saat Menstruasi

Rambut pada organ intim memang bisa membantu mengurangi gesekan dan iritasi. Namun rambut yang terlalu lebat akan menimbulkan rasa tak nyaman terutama saat wanita mengalami menstruasi.

Darah menstruasi yang tertinggal akan menimbulkan rasa gatal pada organ intim dan menjadi tempat berkembangnya bakteri yang mengganggu kesehatan organ intim kewanitaan Anda.

Berbeda halnya jika bulu kemaluan Anda sudah dicukur. Karena lebih tipis, Anda pun akan lebih mudah saat harus membersihkannya.

Schick Intuition Kit - 1 Razor + 1 Cartridge, Rp 87.700,- ; Beli di sini

4. Memperluas Area Rangsangan

Payudara bukanlah satu-satunya organ yang sensitif terhadap sentuhan dan rangsangan seksual. Area vagina, seperti pubis ternyata juga menjadi area yang sangat sensitif ketika diberikan rangsangan saat bercinta. 

Sebagai manfaat mencukur rambut kemaluan di area pubis, Anda akan mendapatkan sensasi yang berbeda karena area kemaluan yang sudah dicukur jadi lebih sensitif ketika pasangan menyentuhnya. 

Dalam hubungan intim hal ini sangat bagus karena dapat membantu Anda untuk mudah terangsang sehingga mampu mencapai orgasme dengan lebih cepat.

 

Itu tadi beberapa manfaat mencukur rambut kemaluan yang bisa Anda dapatkan. Tidak hanya bermanfaat bagi diri sendiri, hal tersbeut juga bisa memberikan manfaat bagi kehidupan ranjang Anda dan pasangan.

Untuk mencukurnya, Anda bisa menggunakan krim perontok bulu atau menggunakan alat cukur konvensional. Selamat mencoba.  

Sumber:

The Surprising Benefits of Having Pubic Hair. https://www.glamour.com/story/benefits-of-having-pubic-hair. Dilansir dari 10 April 2018.

Kembali ke blog

Tulis komentar

Ingat, komentar perlu disetujui sebelum dipublikasikan.

Produk Rekomendasi

Tutup

Artikel terkait