Satu hal yang sering kita keluhkan saat berpuasa di bulan Ramadhan adalah kondisi tubuh yang lemas. Well guys, jangan sampai masalah stamina tubuh menghambat ibadah kita! Untuk menjaga agar tubuh kamu tetap bugar selama kamu puasa, coba ikuti cara-cara berikut ini agar ibadahmu nanti lancar dari hari pertama sampai malam takbiran.
Berkonsultasi lebih dulu sebelum berpuasa.
Sambil berkonsultasi, kamu juga bisa menanyakan pola makan yang tepat selama kamu berpuasa nanti. Selain itu, kamu juga bisa mengecek kondisi kesehatanmu juga.
Multivitamin itu penting!
Kalau pola makan kamu mencukupi sehingga gizi yang masuk ke dalam tubuh tercukupi, maka kamu tidak perlu mutlivitamin tambahan. Tapi sayangnya, kita sendiri tidak yakin dengan asupan gizi dari setiap makanan yang kita makan. Disinilah peranan vitamin, sebagai pelengkap dari kekurangan asupan dari semua makanan yang kita konsumsi, sehingga kamu punya energi tambahan untuk puasa dan beraktivitas.
Jangan lewatkan sahur!
Selain tidak melewatkan sahur, jangan lupa konsumsi makanan yang mengandung karbohidrat kompleks seperti jagung, oat, dan nasi merah. Karbohidrat kompleks dapat membuat perutmu terasa lebih kenyang selama lebih dari 6 jam. Jangan lupa meminum cukup air putih dan mengonsumsi buah serta sayur saat sahur.
Hindari makanan berminyak.
Makanan berminyak yang dikonsumsi saat kamu sahur bisa menyebabkan gumpalan sel darah merah. Nah, sel darah merah yang menggumpal itu bisa mengurangi kadar oksigen yang diikat darah hingga 20%, yang bisa menimbulkan rasa kantuk di siang hari.
Batasi aktivitas fisik luar ruangan di siang hari.
Pada siang hari yang panas dan terik, usahakan untuk beraktivitas di dalam ruangan saja agar stamina tubuh tidak mudah drop.
Makan secukupnya saat berbuka.
Ketika waktu berbuka sudah tiba, jangan lapar mata. Makanlah secukupnya, karena makan berlebihan saat berbuka tidak baik untuk lambung. Alangkah baiknya jika kamu mulai dengan meminum air putih, menyantap makanan manis sedikit saja, dan baru makan besar setelah 1 atau 2 jam.
Berbuka dengan yang manis?
Berbuka dengan makanan atau minuman yang manis memang baik dilakukan saat berbuka karena dapat membantu memulihkan stamina tubuh setelah berpuasa. Akan tetapi, jangan sampai porsinya berlebihan.
Hindari makan terlalu banyak saat makan malam.
Selang 1 atau 2 jam setelah berbuka, atau setelah melakukan ibadah tarawih, jangan sampai kamu lapar mata saat waktunya makan malam. Menyantap terlalu banyak makanan saat waktunya makan malam tidak baik untuk tubuh, apalagi dengan adanya risiko penambahan berat badan. Selain itu, hindari konsumsi kopi dan soda sebelum di malam hari karena bisa membuatmu sulit tidur. Ganti minuman itu dengan jus buah atau air putih.
Jangan lupakan olahraga ringan setelah makan malam.
Tidak perlu berat-berat. Cukup berjalan kaki selama 10 sampai 20 menit setelah makan malam sudah cukup, kok.
Perhatikan pola dan waktu tidur.
Sama seperti kondisi saat sedang tidak berpuasa, jangan lupa memperhatikan pola dan waktu tidur kalian di malam hari. Rasa kantuk yang timbul kala sedang puasa bukan disebabkan karena kondisimu yang tidak makan maupun minum seharian, tetapi juga karena kamu kurang beristirahat. Jadi, hindari begadang saat kamu harus menyiapkan santapan sahur, kecuali untuk sesuatu yang sangat penting.
Power nap.
Jika di malam harinya kamu kurang tidur, kamu bisa luangkan 20 sampai 30 menit untuk power nap alias tidur siang. Meskipun hanya sebentar, jika tidur siangmu berkualitas, maka kamu bisa menyegarkan badanmu dan memulihkan stamina tubuh selama berpuasa.
Nah, itu tadi beberapa tips sehat dan bugar untuk menjaga kondisi tubuhmu selama berpuasa di bulan Ramadhan nanti. Tentunya sayang sekali jika ibadah kalian terhambat karena kondisi tubuh yang menurun, kan?
Produk Terkait
Artikel Terkait
Definisi dan Manfaat Antioksidan bagi Tubuh, Jangan Anggap Remeh Antioksidan