10 Rekomendasi Parfum Bvlgari Terbaik untuk Wanita

Brand Bvlgari tentu sudah tidak asing lagi ditelinga Anda. Bvlgari yang didirikan pada tahun 1884 di Roma sebenarnya merupakan perusahaan yang menawarkan berbagai macam produk aksesoris. Tapi kini, selain menjual aksesoris, brand tersebut juga menawarkan berbagai parfum mewah yang telah mendunia.  

BANYAK produk yang sudah diciptakan oleh brand asal Italia ini, seperti jam tangan, perhiasan, perawatan kulit dan yang tidak kalah terkenal adalah parfum. Parfum Bvlgari termasuk merek parfum yang terkenal dan banyak diminati oleh berbagai kalangan, karena memiliki ciri khas tertentu.

Produk parfum wanita Bvlgari selalu laris di pasaran karena memiliki aroma buah dan aroma bunga yang elegan. Selain memiliki aroma yang unik, parfum Bvlgari juga memberikan kualitas baik karena aromanya yang mampu tahan lama di tubuh.

Bagi Anda yang sampai detik ini belum mendapatkan parfum yang sesuai keinginan, maka Asmaraku.com mengulas beberapa parfum Bvlgari yang bisa jadi rekomendasi Anda para wanita. 

1. Bvlgari BLV Notte

Parfum ini memiliki aroma yang lebih tajam dibandingkan dengan aroma parfum Bylgari lainnya. Parfum dari Bvlgari ini memiliki perpaduan aroma bergamot, vodka dan dark chocolate sehingga memberikan kesan elegan pada penampilan sekaligus membuat Anda lebih percaya diri, berkarakter dan tegas. Ini menjadikannya cocok digunakan diberbagai kesempatan.

2. Bvlgari Omnia Green Jade

Omnia Green Jade memiliki aroma yang menggabungkan paduan aroma dari pistachio, kayu pirang dan musk. Memiliki bentuk giok hijau, parfum ini ditujukan untuk Anda para  wanita muda.

Parfum jenis ini dapat menemani Anda kapan saja, bahkan setiap saat bila Anda menginginkannya. Aromanya yang tak menyengat dan natural, cocok Anda gunakan di manapun dan dapat menghipnotis siapa saja yang menciumnya.

3. Bvlgari Rose Essentielle

Bvlgari Rose Essentielle menjadi salah satu parfum wanita best seller. Menawarkan aroma bunga, parfum jenis eau de parfume ini dipersembahkan Bvlgari menggunakan berbagai jenis bunga mawar sebagai komposisinya.

Botol parfum Bvlgari wanita terbaik ini dikemas dalam nuansa pink dengan spray yang dibalut  warna emas yang menjadikannya parfum mewah dan anggun.

Bvlgari Rose Essentielle EDP - 100 mL, Rp 1.160.000; beli di sini

Parfum ini dibuka dengan aroma mawar yang mewah dari Turki yang dipadukan dengan blackberry dan violet pada fase pertama. Dilanjutkan dengan taif rose dan mimose. Kemudian diakhiri dengan aroma musk, sandalwood, patchouli dan guaiac wood.

4. Bvlgari Pour Femme

Aroma ini sangat mendominasi sejak diperkenalkan pada tahun 1994 karena memiliki komposisi yang tersusun dari violet, limau dan bunga melati. Parfum ini sangat cocok Anda gunakan pada malam hari untuk menghadiri suatu pesta. Bvlgari Pour Femme dapat memberikan Anda tampilan yang luar biasa dan elegan.

Bvlgari Pour Femme EDP - 100 mL, Rp 1.160.000; beli di sini

Baca juga: 10 Cara Baru Memakai Parfum

5. Bvlgari Jasmin Noir

Jasmin Noir dikemas dalam botol hitam yang gelap, menggambarkan sisi misterius dari keharuman parfum. Keharuman yang dikombinasikan unik dari aroma bunga melati dan woody ini menciptakan aroma yang sangat eksotis.

Perlu diperhatikan ketika Anda menggunakannya, pastikan untuk menggunakan pada pakaian Anda. Hal ini dikarenakan parfum Bvlgari Jasmin Noir tidak cocok untuk penggunaan di kulit. Mungkin ini yang menyebabkan Bvlgari Jasmin Noir hadir dengan harga yang cukup terjangkau.

6. Bvlgari Omnia Amethyste

Hadir dengan nuansa ungu yang membalut botol kemasan, membuatnya terlihat seperti parfum mewah. Bvlgari Omnia amethyese juga salah satu parfum yang paling digemari oleh kaum wanita.

Sensasi segar dari aroma buah jeruk yang membuka aroma pada parfum ini, kemudian dilanjutkan dengan aroma bunga iris dan mawar, lalu ditutup dengan aroma woody. Parfum ini cocok digunakan untuk segala situasi.

Bvlgari Omnia Amethyste EDT - 65ml, Rp 810.000; beli di sini

7. Bvlgari Omnia Crystalline

Omnia Crystalline merupakan aroma flowery baru dari bvlgari yang terinspirasi oleh kesempurnaan kristal. Komposisinya diawali dengan aroma yang tercipta dari musk yang segar kemudian dipadukan dengan oakmoss, cassia, tea, guaiac wood dan lotus ini menciptakan aroma yang sempurna.

Parfum ini memiliki aroma yang sangat lembut, dan sangat cocok Anda miliki karena akan memberikan kesegaran sepanjang hari.

Salah satu parfum yang dikategorikan sebagai parfum mewah ini dapat Anda gunakan saat bekerja, berlibur atau sekedar berkumpul bersama rekan-rekan. Aroma segar dan mewahnya akan sukses menunjang penampilan Anda.

8. Bvlgari Au the Rouge

Aromanya parfum jenis ini lebih lembut dan sensual. Terdapat dua ekstrak teh merah yang digunakan untuk menciptakan aroma parfum ini.

Bvlgari Au the Rouge dibuka dengan sentuhan aroma buah jeruk yang dipadukan dengan pepper dan bergamot.

Kemudian perlahan akan terasa aroma ara bersamaan dengan aroma teh. Lalu akan ditutup dengan aroma sensual dan hangat dari kenari dan musk.

Parfum ini memiliki karakter aroma yang tak terlalu kuat maupun lembut. Walaupun begitu parfum ini tetap akan membuat tubuh wangi dan segar sepanjang hari.

Baca juga: Cara Menyimpan Parfum yang Benar

9. Bvlgari Voile de Jasmin

Parfum yang terinsipirasi dari Bvlgari Pour Femme ini sangat menyegarkan, sensual dan moderen. Komposisinya disusun oleh bergamot, mimosa, aroma melati dan lily bakung. Komposisi inilah yang membuat keharumannya sempurna untuk aroma tubuh wanita yang lembut. Anda bisa menggunakannya untuk menemani aktivitas seharian.

10. Bvlgari Aqua Divina

Parfum ini merupakan parfum dengan aroma feminin pertama yang diluncurkan Februari 2015 dari koleksi Bvlgari Aqua. Aromanya menggambarkan keharuman yang begitu sensual bagi kaum wanita.

Bvlgari Aqva Divina EDT - 65 mL, Rp 745.000; beli di sini

Dibuka dengan kesegaran air laut seperti halnya bergamot yang kemudian dipadukan dengan jahe merah, lalu dilanjutkan dengan magnolia dan quince. Terakhir parfum ini diakhiri dengan aroma hutan dan amber.

Aqua Divina dihasilkan dari campuran komposisi yang berbeda sehingga menghasilkan aroma woody yang mengagumkan.

Kembali ke blog

Tulis komentar

Ingat, komentar perlu disetujui sebelum dipublikasikan.

Produk Rekomendasi

Tutup

Artikel terkait