10 Pulau di Indonesia untuk Liburan Romantis Anda

Apabila Anda ingin merencanakan ke pantai terbaik di Indonesia, Bali mungkin hanya salah satu di antara banyak pulau yang paling dikunjungi wisatawan. Bagi pasangan yang merencanakan liburan bulan madu, kebanyakan mengambil paket honeymoon Bali. Mengapa Anda hanya terpikirkan untuk mengambil paket honeymoon Bali saat Indonesia memiliki begitu banyak pulau yang mungkin belum dijelajahi. Sebagai tips liburan dengan pasangan, berikut 10 pulau dengan pantai terindah di Indonesia selain Bali.

10 Pulau di Indonesia untuk Liburan Romantis Anda

TERDAPAT 10 daftar pulau-pulau lain yang saat ini direkomendasikan sebagai tips liburan dengan pasangan pada liburan romantis bulan madu Anda. 10 pulau ini dapat menjadi alternatif pilihan apabila paket honeymoon Bali tidak Anda dapatkan.

Lombok

Lombok adalah pulau yang dikenal sebagai saudara Pulau Bali. Lombok memiliki pantai dan gunung berapi yang menakjubkan dengan pemandangan yang lebih bervariasi dari Pulau Bali.

Pulau ini sangat menarik pada wisata pantainya dan petualangan outdoor seperti snorkeling, hiking, berselancar, dan menyelam.

Anda dan pasangan yang akan melakukan liburan ke Pulau Lombok sebaiknya berkunjung pada Bulan Mei hingga Bulan Oktober (musim kemarau). Pilih paket honeymoon Lombok yang terbaik untuk Anda dan pasangan.

Lombok yang sering juga dikunjungi wisatawan setelah dari Pulau Bali, jadi Anda dan pasangan tidak akan menyesal memilih paket honeymoon Lombok sebagai tujuan bulan madu terbaik.

Baca juga: 8 Alasan Mengapa Anda Harus Berlibur Di Lombok

Pulau Komodo

Komodo sering diartikan sebagai kadal terbesar di dunia. Pulau Komodo mungkin terkesan seperti Pulau yang mengerikan apabila dilihat dari namanya.

Namun, sebenarnya keberadaan Komodo di pulau ini tidak berbahaya bila Anda mencoba berlibur di pulau ini.

Suka menyelam dengan penuh tantangan, tepat sekali jika Anda datang ke pulau ini. Tetapi Anda harus berhati-hati dan tetap di zona aman karena arus airnya sangat deras.

Pulau Karimunjawa

Pulau ini ditetapkan sebagai Pulau Bali kedua. Petualangan menyelam dengan pantai yang masih bersih dan pemandangan sekitar yang indah melalui perbukitan dapat Anda dan pasangan nikmati.

Jika Anda tertarik untuk mengunjungi Pulau ini, lebih baik bergegas merencanakan dari sekarang. Sebelum penginapan yang akan menjadi mahal dan mulai banyak terjamah oleh para wisatawan.

Pulau Derawan

Pulau terpencil dengan pantai yang sempurna, berpasir putih, dikelilingi pepohonan palem, dan laut indah yang berubah warna dari biru menjadi hijau sepanjang hari hanya bisa Anda rasakan di Pulau Derawan.

Wisatawan tertarik untuk melihat keunikan spesies seperti kepiting kelapa dan dugong yang ada di Pulau ini. Berlibur di surga eksotis pasti menjadikan liburan Anda dan pasangan sangat romantis.

Baca juga: Mengapa Anda Harus Pergi Liburan Dengan Pasangan?

Pulau Wakatobi

Pulau Wakatobi, sekilas nama pulau ini seperti ingin menjelajahi pulau yang berada di Jepang. Wakatobi sebenarnya singkatan dari empat pulau, Wangi Wangi, Kaledupa, Tomia, dan Binongko.

Wakatobi dinobatkan sebagai salah satu tempat menyelam terbaik di dunia. Keindahan terumbu karang dan keanekaragaman hayati yang luar biasa ditawarkan untuk Anda yang berhobi fotografi.

Pulau Raja Ampat

Sebutan yang paling dikenal dari Pulau Raja Ampat adalah lokasi Empat Raja. Empat mengartikan bahwa Kepulauan Raja Ampat memiliki empat pulau utama, yaitu: Misool, Salawati, Bantata dan Waigeo yang dikelilingi pula dengan 1500 pulau kecil lainnya.

Pulau Raja Ampat adalah tempat bersantai untuk merasakan keindahan laut lepas yang menakjubkan bersama hiu dan ikan-ikan kecil di bawah laut saat Anda menyelam.

Pulau Seram

Tidak menyeramkan seperti yang Anda bayangkan, ternyata pulau ini merupakan salah satu pulau terindah di Indonesia.

Pulau ini terletak di Provinsi Maluku, dikelilingi oleh banyak pegunungan dan cocok untuk tempat tracking. Ada pantai yang letaknya tersembunyi di bagian utara Pulau Seram, namanya Pantai Ora.

Pantainya yang tenang membuat pantai ini cocok dalam menyambut liburan romantis Anda dan pasangan tanpa adanya gangguan.

Baca juga: 13 Tips Untuk Liburan Romantis Anda

Pulau Mentawai

Pulau Mentawai adalah sebuah pulau terpencil yang ditutupi oleh hutan hujan tropis sebagai tempat untuk terbaik untuk berselancar.

Tidak jarang peselancar dari seluruh dunia datang untuk merasakan tantangan berselancar di Pulau ini. Terdapat kekayaan koleksi keragaman hayati yang ditetapkan oleh UNESCO sebagai cagar biosfer.

Pulau Samosir

Pulau Samosir terletak di danau vulkanik terbesar di dunia, Danau Toba, Sumatra Utara. Pulau Samosir tidak termasuk ke dalam daftar pulau yang menawarkan lokasi untuk menyelam ataupun berpetualang.

Meskipun begitu, Pulau ini adalah salah satu dari sedikit pulau yang mempromosikan tentang sejarah daerah sumatera dan kebudayaan eksotis pulaunya.

Wisatawan yang berlibur ke Pulau Samosir dapat melihat keindahan Danau Toba yang indah dan mengagumkan.

Baca juga: Apa Itu Minimoon dan Mengapa Anda Membutuhkannya?

Pulau Morotai

Pulau Morotai sangat menarik wisatawan karena sejarah masa lalu untuk menyaksikan bangkai kapal yang tenggelam di bawah air dan olahraga menyelam yang indah.

Anda dan pasangan akan terbawa suasana perang dunia ke dua pada tahun 1944 sampai 1945 jika berkunjung ke sini.

Kembali ke blog

Tulis komentar

Ingat, komentar perlu disetujui sebelum dipublikasikan.

Produk Rekomendasi

Tutup

Artikel terkait