Sebagai pria, kesehatan dan kebugaran tubuh adalah kunci untuk karir yang lebih baik dan kehidupan seksual yang lebih sehat. Menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh tidak hanya melalui olahraga, tetapi juga ditunjang dengan gaya hidup sehat dengan mengonsumsi 10 makanan berikut.
1. Daging Merah
Jika Anda penggemar steak dan kentang, beruntunglah Anda. Menurut Leslie Bonci, MPH, RD, seorang ahli diet di Pittsburgh Steelers, daging merah mengandung protein tinggi dan memiliki jumlah lemak yang lebih sedikit dibandingkan dengan dada ayam. Daging merah juga menjadi salah satu sumber baik, seperti leucine dan asam amino yang bisa membantu membangun otot.
2. Cokelat
Cokelat mampu meningkatkan peredaran darah jika Anda mengkonsumsinya dalam jumlah yang pas. Kandungan flavanol yang terdapat di dalam dark cokelat mampu menunrunkan resiko terjadinya kolestrol jahat, meningkatkan sirkulasi darah, dan menjaga tekanan darah tetap normal. Pria yang memiliki masalah pada peredaran darahnya memiliki kemungkinan mengalami masalah pada saat ereksi. Jadi, makanan yang baik untuk jantung juga bisa mempengaruhi kehidupan seksual Anda. Namun, terlalu banyak mengonsumsi cokelat bisa memicu naiknya berat badan. Jadi, makanlah cukup 1 ons cokelat saja setiap hari, namun jangan mengkonsumsi makanan lainnya yang manis ya!
3. Jahe
Irisan akar pedas yang satu ini seringkali dijumpai pada hidangan sushi atau makanan tumisan dari Asia. Kabar baiknya bagi kesehatan pria adalah jahe mampu membantu meredakan peradangan di dalam tubuh. Mengkonsumsi jahe secara rutin dapat membantu mengurangi rasa sakit akibat cedera otot saat olahraga.
4. Susu dan Yogurt
Kandungan whey di dalam susu dan yogurt merupakan sumber lain dari leucine, asam amino yang digunakan untuk membangun otot. Bonci menyarankan yogurt yunani dengan krim yang kuat, yang biasanya disukai oleh para pria. Susu dan yogurt juga mengandung kalsium, protein, kalium dan juga bakteri baik yang membuat usus sehat.
5. Soy Foods
Makanan yang menawarkan perlindungan terbaik terhadap kanker prostat adalah kedelai. Tahu, sup miso dan susu kedelai adalah cara lezat yang digunakan untuk mengkonsumsi banyak kedelai.
Baca juga:Â Sering Ejakulasi Turunkan Resiko Kanker Prostat
6. Sayuran Oranye
Sayuran berwarna oranye, seperti paprika merah, wortel, labu dan ubi jalar oranye merupakan sumber beta karoten, lutein dan vitamin C yang dapat mencegah prostat.
7. Sayuran Berdaun Hijau
Bayam, collard hijau, dan kale mampu membantu menyehatkan mata serta prostat. Sayuran hijau mengandung lutein dan zeaxanthin  tinggi yang dapat melindungi Anda dari katarak dan juga degenerasi macular karena bertambahnya usia.
8. Telur
Telur menyediakan lutein, protein dan zat besi. Satu kuning telur dengan 185 mg kolesterol, cocok menjadi 300 mg kebutuhan nutrisi harian Anda. Anda juga bisa menghindari makanan yang manis dan menggantinya dengan telur pada saat Anda diet. Jika Anda memiliki kolestrol, sebaiknya konsultasikan dengan dokter mengenai berapa banyak telur yang harus Anda makan.
9. Sereal Berserat Tinggi
Serat mungkin tidak terdengar jantan. Namun serat bisa menjadi penambah energi bagi kesehatan pria. Serat dapat membuat Anda kenyang lebih lama dan membantu sistem pencernaan menjadi lebih lancar.
10. Kopi
Penelitian menunjukkan kopi dapat membuat Anda lebih waspada dan kopi tawar hampir tidak memiliki kalori. Kopi bisa menjadi pilihan yang lebih baik untuk sarapan Anda.
Baca juga:Â Dua Gelas Kopi Sehari Dapat Atasi Disfungsi Ereksi, Benarkah?