Tampil seksi untuk menarik perhatian lawan jenis bukan hanya dari cara berpakaian, namun juga melalui tubuh yang wangi dan segar. Tubuh yang wangi dan segar tidak hanya mampu memikat lawan jenis, tapi juga mampu meningkatkan rasa percaya diri Anda.Â
SUDAH menjadi rahasia umum jika tubuh yang wangi dapat meningkatkan kepercayaan diri seseorang secara drastis. Memiliki tubuh yang harum akan membuat Anda berani bertemu siapa saja bahkan mampu menebarkan pesona pada lawan jenis.Â
Selain membuat tubuh wangi dengan sabun mandi, parfum juga memegang peranan penting untuk membuat Anda semakin wangi. Dengan menggunakan parfum yang tepat, Anda dapat merasa segar, nyaman, dan seksi.
Untuk wanita, poin menjadi seksi dengan parfum sangat penting, karena Anda dapat mengeluarkan aura tanpa perlu berpakaian minim. Cukup dengan menjadi bersih dan wangi, maka percayalah para pria akan tertarik dengan Anda!
Nah, bagi Anda yang sudah penasaran, melansir Vagabomb, berikut 10 cara tampil seksi dengan parfum.
1. Ketahui aroma yang cocok dengan Anda
Hal yang paling penting dalam memilih aroma parfum yang cocok adalah jumlah konsentrasi parfum dan kandungan air di dalamnya. Berdasarkan ini, Anda dapat memilih berbagai jenis aroma untuk acara yang berbeda-beda. Untuk mendapatkan tubuh segar dan wangi sebelum tidur, pilihlah jenis splash. Untuk bekerja, pilihlah tipe cologne.
Perlu diketahui, setiap jenis parfum memiliki persen parfum yang berbeda-beda. Untuk jenis cologne, parfum yang terkandung di dalamnya hanya sekitar 2-4%. Sementara itu, jenis eau de toilette dan eau de parfum memiliki jumlah parfum 5-20%. Itu sebabnya, eau de toilette dan eau de parfum memiliki wangi yang bertahan lebih lama.Â
2. Daya tahan parfum adalah segalanya
Parfum pada dasarnya adalah lapisan wewangian dengan berbagai macam komponen dalam satu jenis parfum. Oleh karena itu setiap parfum memiliki daya tahan berbeda-beda. Untuk itu, jika Anda ingin wangi sepanjang hari, pilihlah jenis parfum based notes yang pada dasarnya memang memiliki aroma yang mampu bertahan seharian. Jika Anda ingin wangi yang lebih ringan bisa memilih parfum jenis middle atau top notes.
Dapatkan Elie Saab L'Eau Couture Women EDT - 90ml dengan harga Rp 927.000,- Beli di sini
3. Dimana Anda memakai parfum
Sebagian besar orang umumnya akan menyemprotkan parfum di seluruh bagian tubuh, yang penting wangi dan semua orang dapat mencium wangi parfum Anda. Padahal, bukan menjadi wangi yang segar, bau tubuh Anda justru akan dinilai terlalu mencolok.
Pemakaian parfum yang benar adalah di titik dimana terdapat urat nadi, karena ia memiliki suhu lebih hangat ketimbang bagian tubuh lainnya. Oleh karena itu bagian ini dapat meningkatkan aroma yang terkandung dalam parfum. Para ahli parfum menyarankan untuk mengenakan parfum di bagian tubuh yang terdapat urat nadi.Â
Pakai parfum di belakang telinga, belakang betis, pusar, punggung, dan bagian dalam tangan agar aroma parfum Anda lebih tercium.Â
4. Semprotkan parfum ke koper Anda
Ini merupakan tips khusus bagi Anda yang hobi bepergian. Semprotkanlah parfum ke dalam koper Anda setelah memasukan baju ke dalamnya. Hal ini akan membuat baju Anda memiliki wangi yang seksi. Tips yang sama dapat Anda aplikasikan ke dalam lemari pakaian Anda.
Baca juga: Cara Menyimpan Parfum yang Benar
5. Tahu kapan harus memakai parfum
Tidak ada gunanya menggunakan parfum setelah Anda berolah raga dan tubuh masih berkeringat. Keringat akan menghancurkan wewangian yang ada di dalam parfum. Idealnya parfum dikenakan setelah Anda mandi, saat itu kulit masih dalam keadaan segar. Faktanya kulit yang lembab dan sedikit berminyak membuat parfum dapat menyerap dengan baik.
6. Campur parfum Anda
Mencampur beberapa jenis aroma parfum Anda akan menciptakan wewangian yang khas, caranya pun semudah mencampur wangi body lotion dan deodorant Anda. Pelajari setiap tipe wewangian parfum Anda dan berapa lama wangi tersebut bertahan, lalu mulailah bereksperimen untuk mendapatkan wangi yang benar-benar dapat mewakili kepribadian Anda yang seksi.
Dapatkan Burbery Brit Sheer Women EDT - 100ml dengan harga Rp 560.000,- Beli di sini
7. Gunakan pelembab
Faktanya, idealnya Anda harus menggunakan pelembab tubuh sebelum menyemprotkan parfum. Kulit yang kering tidak akan bisa mengikat wangi parfum dalam waktu yang lama oleh karena itu pastikan kulit Anda lembab. Ditambah lagi kandungan alkohol pada parfum data membuat kulit kering.
8. Tahu dimana area yang tepat
Menggunakan parfum ke area tubuh yang memiliki daya serap tinggi adalah hal yang paling penting. Karena itu Anda harus menggunakan parfum di bagian tubuh yang dapat menyerap dengan baik seperti rambut. Anda bisa mencampurkan parfum Anda dengan pelembab dan serum rambut lalu mengenakannya di ujung rambut.
Saat Anda mengibaskan rambut di depan lawan jenis, aroma parfum pada rambut akan otomatis tercium dan si Dia pasti akan terpana!
Baca juga: Kenali Keunggulan Parfum Natural
9. Ketahui dimana Anda Menyimpan Parfum
Memiliki banyak koleksi parfum mulai dari parfum murah sampai parfum mahal mungkin akan membuat Anda percaya diri dan bebas memilih yang mana saja. Tapi ketahuilah, semua itu akan sangat sia-sia jika Anda menyimpan koleksi parfum di tempat yang salah.
Jika Anda masih menyimpan parfum di kamar mandi bersama sabun atau yang lain dengan wangi menyengat, hentikan itu sekarang juga! Tanpa disadari, kebiasaan tersebut akan membuat wangi parfum berbaur dengan wangi sabun, dan membuatnya tidak lagi harum.
Tempatkan parfum Anda dalam satu sudut khusus di meja rias misalnya, hindari dari sinar matahari langsung, dan pastikan tempat penyimpanan selalu kering.Â
10. Cobalah parfum sebelum membelinya
Hal yang paling menjengkelkan ketika membeli parfum di zaman sekarang adalah Anda hanya bisa mencobanya di secarik kertas. Tentunya hal ini tidak akan bisa membuat Anda tahu bagaimana wangi parfum ketika dipakai di tubuh. Wewangian dalam parfum dapat berubah ketika digunakan pada tubuh karena faktor suhu tubuh dan wangi asli tubuh Anda.
Jadi Anda tidak akan cukup hanya mencoba parfum dengan secarik kertas. Oleh karena itu pastikan Anda mencobanya pada tubuh dan lihat bagaimana wangi parfum tersebut bertahan. Jika parfum dapat bertahan lama dan wanginya masih sesuai dengan keinginan Anda maka itu adalah parfum yang tepat.
Itulan 10 cara tampil seksi dengan parfum untuk Anda. Ingatlah, wangi yang berasal dari tubuh Anda dapat menciptakan kenangan yang akan terus menempel di kepala lawan jenis. Jadi jika parfum yang Anda kenakan tepat, maka Anda akan meninggalkan kenangan yang indah kepada lawan jenis.
1 komentar
Wah ketiak saya berbau kurang baik, lalu setiap berbau saya semprotkan perfium, namun bau itu semakin menjadi dan cenderung seperti asam manis. Bagaimana ya, makasih?